Haru, Kisah Gadis Kirim Balon untuk Almarhum Ayahnya

Ilustrasi balon
Sumber :
  • iStock

VIVAlife - Menyaksikan bukti kasih sayang orangtua terhadap anak, selalu jadi hal yang mengharukan. Seperti yang dilakukan Ashlynn Marracino, 16. Dilansir Huffington Post, Ashlynn terpisah dari ayahnya sejak bayi, karena sang ayah harus menjalani hukuman penjara selama 10 tahun. 

7 Suku yang Memiliki Tradisi Unik dan Aneh di Dunia, Bisa Pinjam Istri

7 Hewan Aneh Bisa Melakukan Hal yang Tidak Bisa Dipercaya

2010, adalah saat yang membahagiakan bagi Ashlynn karena akhirnya dia bisa menghabiskan waktu dengan sang ayah, setelah dia dibebaskan. Sayangnya, takdir berkata lain. Ayah Ashlynn tutup usia akibat aneurisme otak. 

Mengobati rasa patah hatinya karena ditinggal sang ayah, Ashlynn punya cara tersendiri. Setiap tanggal 6 Januari, di hari ulang tahun ayahnya, Ashlynn akan menerbangkan sebuah balon yang bertuliskan pesan bagi sang ayah.

7 Kebiasaan Unik Orang Rusia yang Membuat Wisatawan Bingung

"Bagi saya ini seperti terapi. Saya bisa menuliskan apapun yang saya mau, seperti ada beban yang terlepas dari dada," ujarnya. 

Ashlynn melanjutkan, baginya, menerbangkan balon bertuliskan pesan ke langit, layaknya menulis surat ke surga tempat ayahnya berada. 

"Saya sudah bermain softball selama 11 tahun sekarang. Bisakah kamu percaya? Saya harap kamu bisa membantu saya melakukan home run. Saya tidak pernah merasakan punya ayah sepenuh waktu. Ini tidak adil. Tunjukkan saya pertanda, apapun yang bisa memberitahu saya, ayah ada di sana. Saya rindu dan saya ingin ayah kembali," demikian isi surat yang diterbangkan Ashlynn, 6 Januari 2015 lalu. 

Tapi tahun ini, ada yang berbeda. Surat balon yang diterbangkan Ashlynn berbalas. Sehari setelah diterbangkan, balon terebut ditemukan di halaman sebuah restoran bernama Local Heroes di Auburn, California. Melansir media lokal, Auburn Journal, seorang konsumen menemukannya dan memberikan pada pemilik restoran Lisa Swisely untuk dibuang. 

Namun, Lisa melihat tulisan di balon tersebut dan begitu terharu dengan pesan yang dikirimkan Ashlynn untuk mendiang ayahnya. 

Lisa pun kemudian berusaha menghubungi Ashlynn melalui Facebook. Dia terkejut saat mengetahui Ashlynn tinggal begitu jauh darinya, sekitar 700 kilometer jauhnya di kota bernama Whittier, California. 

Terharu dengan apa yang dilakukan Ashlynn, Lisa pun memutuskan berbuat sesuatu bagi remaja tersebut. 

"Balon itu datang kepada saya karena sebuah alasan," kata dia saat diwawancara CBS LA. 

Lisa kemudian menggalang bantuan dari para tetangganya untuk membuat sebuah paket istimewa bagi Ashlynn. Tidak berapa lama, Lisa berhasil mengumpulkan berbagai merchandise juga surat-surat penuh semangat yang ditujukan bagi Ashlynn. 

"Balon itu terbang begitu jauh ke Auburn. Saya pikir, akan sangat baik jika kami memberi semangat dan menunjukkan rasa kasih sayang pada Ashlynn," ucap Lisa.

Bagi Ashlynn, aksi manis tersebut merupakan pertanda dari sang ayah. "Saya menulis padanya agar mengirimkan saya pertanda. Semua ini adalah pertanda yang sangat jelas," kata Ashlynn. 

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya