Mengapa Mitsubishi New Mirage Usung Mesin Lama?

Mitsubishi New Mirage dan New Mirage Sport
Sumber :
  • VIVAcoid/Herdi Muhardi

VIVA.co.id - PT Krama Yudha Tiga Berlian (KTB) selaku agen tunggal pemegang merek kendaraan Mitsubishi di Indonesia, akhirnya merilis New Mirage dengan tambahan varian terbaru Mirage Sport. Berbagai penyegaran dilakukan, mulai dari eksterior, interior, dan tambahan fitur keamanan.

Kapan Mitsubishi Mirage Terbaru Sapa Jalanan Indonesia?

Namun, model terbaru citycar yang berada di Indonesia sejak 2012, dengan total penjualan mencapai 14.500 unit lebih itu masih mempertahankan mesin yang sama seperti pertama kali diluncurkan.

Menanggapi hal tersebut, Head of Passenger Car Sales Departement PT KTB, Imam Choiru Cahya, menyatakan bahwa hal tersebut terkait dengan performa mesin yang masih mumpuni.

Besok, Mitsubishi Luncurkan Mirage Terbaru

“Ini, karena performa mesin yang sudah terbukti memiliki efisiensi bahan bakar dan eco friendly,” ungkap Imam, Selasa 20 Januari 2015.

Selain irit dan ramah lingkungan, Executive General Manager PT KTB, Kosei Tamaki, menyatakan bahwa mesin Mirage juga telah terbukti di kancah kejuaraan reli nasional, seperti Kejurnas Sprint Rally putaran keempat pada November 2014 lalu.

Diskon Gede-gedean Mitsubishi Jelang Akhir Tahun

“Meskipun baru tampil pertama di ajang reli, Mitsubishi Mirage yang dikendarai pereli nasional Subhan Aksa dan co-driver Hade Mboi berhasil mencatatkan waktu 13 menit 50 detik dan menjuarai kelas N-15,” ujar Tamaki.

Rencananya, tahun ini Mitsubishi akan mengikuti beberapa seri di Kejurnas reli dan Kejuaraan Nasional Slalom, dengan menggunakan mobil ini.

Seperti diketahui, jantung pacu Mirage masih mengusung mesin 1.200cc MIVEC 3 silinder DOHC 12 katup, yang sanggup menghasilkan tenaga hingga 77 daya kuda dan torsi maksimum 100 Newton meter. (asp)

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya