Menteri Susi: Jangan Hanya Esksplorasi Bisnis Laut

Susi Pudjiastuti adalah salah satu pengusaha yang berhasil.
Sumber :
  • VIVAnews/Ahmad Rizaluddin

VIVA.co.id - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti, mengingatkan para mahasiswa kelautan, agar melek terhadap kelestarian lingkungan.

Menteri Susi: 4 Kapal Baru untuk Berantas Pencurian Ikan

Menurutnya, saat menjadi pemberi materi di Sekolah Tinggi Kelauatan (STP), Pasar Minggu, Jakarta, Selasa 10 Januari 2015, fokus eksplorasi bisnis laut tanpa menjaga kelestarian alam ekosistemnya hanya akan menimbulkan malapetaka.

Susi menegaskan, para mahasiswa kelautan itu haruslah menjadi manusia yang terdidik dan bertanggung jawab. Menurutya, dengan Sumber Daya Manusia (SDM) yang hebat, seharusnya mampu mengelola wilayah kelautan tanpa menimbulkan kerusakan yang ada di laut.

"Kami boleh bangga memiliki lulusan terbaik di Indonesia, sekolah perikanan baik, tetapi kalau nggak ada ikannya, buat apa?" ujarnya.

Menurutnya dia, dengan SDM yang baik, dapat memanfaatkan sumber daya alam dengan penuh tanggung jawab. Ia mengakui, tugas besar untuk menjaga kekayaan laut Tanah Air agar cukup untuk seluruh generasi dalam 100 tahun ke depan.

"Tidak boleh hanya melakukan eksplorasi bisnis kelautan saja, tanpa memperhatikan kondisi lingkungan," tuturnya.

Susi menambahkan, salah satu dari agen perubahan adalah dunia pendidikan. Untuk itu, perubahan kebanyakan diciptakan dari sana.

"Para ilmuwan, akademisi, regulator, instansi pemeritahan harus jadi ujung tombak pertama perubahan dunia," kata dia. (asp)


Fadli Zon Anggap Teguran JK ke Susi Kurang Tepat

Baca juga:

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti

Skema Asuransi untuk Satu Juta Nelayan

"Total asuransi yang akan diberikan senilai Rp175 miliar."

img_title
VIVA.co.id
1 Agustus 2016