Ini Alasan Ahok Belum Tetapkan Jakarta Darurat Banjir

Seorang bocah bantu arahkan kuda terobos banjir di Jakarta
Sumber :
  • REUTERS/Darren Whiteside

VIVA.co.id - Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok bersikukuh tidak menetapkan darurat siaga di bencana banjir yang melanda Jakarta di awal Februari 2015.

"Menurut saya belum darurat siaga," kata Ahok, Selasa, 10 Februari 2015.

Banyak hal yang menjadi alasan kenapa Ahok tidak menetapkan status darurat siaga banjir Jakarta meski lebih dari 50 wilayah sudah tergenang banjir.

Ahok menilai, wilayah langganan banjir seperti Kampung Pulo adalah salah satu parameter kenapa status darurat siaga tidak diberlakukan di Jakarta.

Pada banjir kali ini, kondisi di Kampung Pulo Kecamatan Kampung Melayu, Jakarta Timur, tak seperti musim banjir tahun-tahun sebelumnya. Kampung Pulo yang biasa terendam banjir hingga ketinggi tujuh meter, kini hanya sebatas genangan yang dapat surut dalam hitungan tiga jam.

"Kampung Pulo saja belum tenggelam kok," ujarnya.

Menurut Ahok, banjir yang merendam Jakarta dalam dua hari terakhir (sejak Senin 9 Februari 2015) masih dapat diatasi meski banjir juga sempat merendam Istana Negara.

"Kalau Waduk Pluit beres, nggak akan kerendam kok istana," katanya.

Ini Lokasi Posko Makanan, Minuman dan Medis untuk Pendemo

Baca juga:

Sungai Ciliwung

Kerusakan di Daerah Aliran Sungai Kian Parah

Banyak yang sudah alih fungsi lahan.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016