Setjen DPR Bangun Potensi Pegawai

Kompleks Gedung MPR/DPR.
Sumber :

VIVA.co.id - Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR RI sedang membangun potensi para pegawainya lewat pelaksanaan pendidikan dan pelatihan (Diklat). Di lembaga politik seperti DPR dibutuhkan SDM andal dan cakap untuk mengikuti ritme perkembangan politik yang sangat dinamis.

Sekretaris Jenderal DPR RI Winantuningtyastiti saat membuka Diklat Pengembangan Kompetensi Eselon III, Senin 16 Maret 2015, menyampaikan, setiap pegawai harus mengenali potensi sekaligus kelemahan dirinya. Ke depan dibutuhkan para pegawai andal dan cakap untuk menjawab tantangan masa depan. Diklat yang diikuti 20 peserta dari eselon III ini berlangsung hingga 20 Maret di ruang Diklat DPR.

“Ya, ini merupakan penyegaran dari rutinitas kita, sekaligus mengingatkan kembali bahwa ada aturan-aturan baru yang terkait dengan jabatan yang berikutnya yang akan diemban. Tentu semua berharap ada pergantian pegawai. Bila saya pensiun tentu akan diganti dengan generasi yang lebih muda,” kata Win usai membuka Diklat.

Di tengah moratorium PNS saat ini, Diklat menjadi sangat strategis untuk memberdayakan para pegawai yang ada. Para pegawai eselon III dituntut mampu memahami berbagai peraturan yang berlaku saat ini. Apalagi, bekerja di lembaga politik seperti DPR akan selalu memunculkan hiruk pikuk politik.

Pimpinan DPR Nilai Sudah Cukup Bukti Jadikan Ahok Tersangka

Pegawai Setjen tak boleh terbawa arus politik yang terjadi di DPR. Sebaliknya, harus menjaga netralitas dan profesionalismenya dalam bekerja.

Dijelaskan Win, para pegewai eselon IV-III bekerja di wilayah teknis. Sementara itu, eselon II-I bekerja di wilayah pengambil kebijakan. Mereka yang kini berada di eselon III tentu akan naik ke eselon II. Dibutuhkan modal prestasi kerja yang baik untuk menaiki tangga eselon.

“Nah, untuk duduk di jabatan eselon II yang bisa mengambil kebijakan, tentu harus memiliki landasan yang kuat, seperti harus jujur, adil, dan memiliki kepribadian yang kuat,” ungkap Win. (www.dpr.go.id)

Cita Citata Cabut Laporan terhadap Anggota DPR
Anggota Komisi VII DPR RI Aryo Djojohadikusumo

Komisi VII Dukung Upaya Pemerintah Perkuat Pertamina

Demi mencapai kedaulatan energi.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016