Billy dan Vera Datang, Warga Teriakkan Nama Olga

Warga Masih Padati Kediaman Orang Tua Olga Syahputra
Sumber :
  • VIVA.co.id/Agus Tri Haryanto
VIVA.co.id
Billy Syahputra Menahan Tangis di Atas Panggung
- Suasana rumah duka Olga Syahputra di Jalan Kresna Raya No. 4, Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu, 29 Maret 2015 masih terus dibanjiri pelayat. Pelayat yang datang bukan hanya dari kalangan selebriti saja, tapi juga warga.

Billy Siap Gantikan Tugas Olga Syahputra

Di malam kedua sepeninggal Olga, ayat-ayat suci Al Quran terus dikumandangkan pelayat. Keluarga dan pelayat tampak larut dalam keharuan dan kedukaan.
Ini Syarat Hadiri Pengajian 40 Hari Olga Syahputra


Namun, sekitar pukul 19.30 WIB, Minggu 29 Maret 2015, suasana haru itu terusik dengan sebuah insiden kericuhan kecil. Kericuhan itu terjadi saat adik almarhum Olga, Billy dan manajernya, Mak Vera tiba di kediaman orangtua Olga.


Warga yang hadir di tempat itu, berusaha berebutan untuk mendekati Billy hanya untuk sekadar berfoto bersama, saat baru saja keluar dari dalam mobil berwarna merah yang ditumpanginya.


Suasana semakin gaduh, karena warga juga meneriakkan yel-yel dengan menyebutkan nama Olga Syahputra berkali-kali. "Mas kami kasih jalan dulu
dong
. Nanti pasti
dapet
kok
, kami mau pengajian dulu," ujar Mak Vera kepada warga.


Kericuhan pun mereda setelah Billy dan Vera memasuki rumah.


Sebagian besar warga datang ke kediaman almarhum Olga bukan untuk sekadar melayat. Mereka juga berburu berfoto bersama artis-artis yang hadir di sana.


Seperti diketahui, sejak sore tadi, secara bergantian sejumlah selebriti Indonesia terus berdatangan untuk berbelasungkawa atas kematian komedian kondang itu.


Mereka di antaranya, Bopak Castello, Jessica Iskandar, Betrand Antolin, dan Indra Herlambang. (art)

![vivamore="
Baca Juga
:"]




[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya