29 April, Jokowi Mulai Bangun Program Satu Juta Rumah

Presiden Joko Widodo di KAA
Sumber :
  • ANTARA FOTO/AACC2015
VIVA.co.id
Hindari Hal Ini Ketika Beli Rumah Pertama Kali
- Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Djoko Mursito, mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo akan mencanangkan program satu juta rumah pada 29 April 2015 di Semarang.

Tata Ruang Pemda Bantu Jaga Harga Rumah Murah

Menurutnya, realisasi program satu juta rumah terdiri dari 603.516 unit rumah untuk masyarakat berpendapatan rendah (MBR) dan 396.484 unit rumah untuk non MBR.
Mekanisme Pasar Kerek Kenaikan Harga Rumah Murah


Dia menjelaskan, dari total jumlah rumah untuk MBR akan dibangun dalam tiga tahap, yakni tahap I dibangun 331.693 unit, tahap II dibangun 98.020 unit, dan tahap III dibangun 173.803 unit.


“Untuk program satu juta rumah, pada tahap I saat ini sedang dibangun 22.810 unit. Pada saat pencanangan tanggal 29 April nanti, akan dilakukan
ground breaking
(penanaman tiang pancang) sebanyak 103.135 unit rumah. Sisanya, setelah pencanangan akan dibangun 205.748 unit,” kata Djoko, seperti dikutip pada laman Kementerian PUPR, Jumat 24 April 2015.


Pencanangan akan dipusatkan di kawasan industri di Ungaran, Kabupaten Semarang. Momentum pencanangan akan dirangkai dengan Hari Buruh Nasional 2015.


Menurutnya, kegiatan tersebut dilaksanakan serempak di delapan provinsi oleh Gubernur Jawa Tengah, didampingi bupati/walikota yang lokasinya terpilih mewakili pembangunan perumahan di wilayahnya.


Kegiatan saat pencanangan yaitu pelaksanaan
ground breaking
dan peletakan batu pertama pembangunan dua
tower
(menara) rumah susun sewa untuk pekerja/buruh di Kabupaten Semarang dengan kapasitas 184 unit. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya