BI dan Polri Cegah Kejahatan Perbankan di Dunia Maya

Internet banking.
Sumber :
  • http://mrasyiduddin.blogspot.com

VIVA.co.id - Kepolisian Republik Indonesia dan Bank Indonesia, selaku otoritas sistem pembayaran akan saling berkoordinasi untuk mencegah kejahatan dunia maya di bidang sistem pembayaran perbankan.

Hal ini, menjawab semakin banyaknya ragam modus operandi kejahatan dalam penggunaan internet banking di bidang sistem pembayaran Indonesia.

''Modus operandi kejahatan perbankan semakin bervariasi, Polri dan BI akan berkoordinasi, karena diperlukan kewaspadaan dan upaya peningkatan keamanan dalam memitigasi risiko,'' ujar Kepala Departemen Kebijakan dan Pengawasan Sistem Pembayaran BI, Eni V Pangabean di Kompleks BI, Jakarta, Selasa 28 April 2015.

Dia menjelaskan, kewaspadaan dan peningkatan keamanan hendaknya tidak hanya dilakukan oleh penyelenggara dan otoritas, tetapi masyarakat juga harus lebih berhati-hati.

Harapan BI dari Penerapan 7 Days Repo Rate

''Terlebih, ketika melakukan transaksi, seperti internet banking, mobile banking, sms banking, atau transaksi melalui ATM dan EDC,'' katanya.

Nasabah, lanjutnya, juga diharapkan untuk senantiasa menjaga perangkat yang digunakan dengan tidak membuka situs-situs yang tidak aman, serta selalu melakukan pengkinian (update) anti virus.

Berdasarkan data global, Indonesia sejak 2012 hingga kini masih menempati posisi terendah untuk tingkat kejahatan perbankan (Fraud Rate) dibandingkan negara Asia Tenggara lainnya.

Data Bank Indonesia selama tahun 2014 sampai Februari 2015. menunjukkan bahwa 'fraud' alat pembayaran dengan menggunakan kartu (APMK) hanya sebesar 0,0008 persen dari total nominal transaksi.

''Meskipun relatif kecil, kita tetap berkomitmen untuk menjaga keamanan transaksi dalam rangka menjaga kepercayaan masyarakat terhadap instrumen pembayaran APMK," tambahnya. (asp)

Aliran Dana Asing ke RI Tembus Rp130 Triliun
Yamaha di Indonesia Motorcycle Show 2014

BI Tak Akan Perlonggar Uang Muka Kredit Motor

DP 20-25 persen sudah cukup rendah.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016