Sensasi Berlibur di 'Luar Angkasa' ala Star Wars

Parade Event Pariwisata Star Wars
Sumber :
  • REUTERS /Zoubeir Souissi

VIVA.co.id - Bagi Anda pecinta film fiksi seperti Star Wars dan ingin merasakan berlibur di luar angkasa, mungkin ulasan ini bisa menjadi referensi Anda. 

Unik, Jembatan Rel Kereta Ini Hanya Ada di Australia

Dilansir DailyMail, terdapat beberapa lokasi yang dapat menuntun Anda melalui beberapa negara, yang jadi lokasi syuting film tersebut, dan telah diubah menjadi destinasi liburan seru, yakni:

Hotel Sidi Driss, Tunisia

Harrison Ford Nyaris Tewas saat Syuting Star Wars

Salah satu lokasi syuting paling terkenal dari Star Wars adalah Hotel Sidi Driss di Matmata, Tunisia. 

Rumah tradsional Berber ini, ceritanya telah berabad-abad lalu dibangun di mana Luke Skywalker dibesarkan. Dibangun menyerupai planet di padang pasir, properti ini terdiri dari serangkaian gua-gua yang dibangun di sekitar halaman hotel. Guna menambah nuansa khas Star Wars, pengelola menyematkan beberapa pajangan asli Star Wars, alat peraga dan dekorasi yang tergantung di dinding.

Daftar Tempat Wisata Unik di Bali

Death Valley, California

Setiap penggemar Star Wars tentunya tahu tentang Death Valley, yang jadi lokasi utama syuting film populer tersebut, dari Star Wars Episode IV, A New Hope hingga Star Wars Episode VI, Return of The Jedi. Hal yang harus Anda lakukan di lokasi ini cukup sederhana, hanya tinggal mengenakan kostum ala Jedi atau Sith, lengkap dengan pedang lightsaber, Anda pun akan terlihat seperti tengah berada dalam film.

Villa del Balbianello, Danau Como, Italia

Salah satu lokasi syuting Star Wars diambil di Danau Como, Italia. Salah satu adegannya seperti serangan di planet Naboo di mana Anakin Skywalker melamar Ratu Amidala. Tempat ini dibuka setiap hari, kecuali hari Senin, Rabu dan hari libur. Pengunjung bisa berkeliling di kebun mewah dan menikmati danau dari balkon.

TCL Chinese Theatre, Los Angeles

Sebuah teater berada di Hollywood Boulevard ini merupakan tempat pemutaran pertama film Star Wars pada tanggal 25 Mei 1977. Anda bisa melihat memento dari C-3PO, Darth Vader dan R2-D2 dari tahun yang sama.

George Lucas dan Steven Spielberg membuat tanda mereka di trotoar luar pada tahun 1984 dan Harrison Ford membuat cetakan tangan dan kaki pada tahun 1992. Teater ini masih hidup sehingga banyak mengobati kerinduan penggemar untuk menonton film di sana atau sekedar melakukan tur.

Katedral Nasional Washington, Washington DC

Salah satu Landmark penting di Washington adalah Katedral Nasional, sebuah mahakarya neo-Gothik yang terletak di Embassy Row. Sebuah jendela di katedral dinamai Jendela Ruang Angkasa, karena terdapat pecahan batu bulan yang tertanam di dalamnya.

Yang menarik, salah satu patung yang dipajang di menara katedral adalah Patung Darth Vader, tokoh antagonis film Hollywood Star Wars. Patung yang terletak di sebelah barat menara, terpilih untuk merepresentasikan wajah kejahatan dalam sebuah kontes. Anak-anaklah yang memilih Darth Vader, sebagai gambaran tokoh jahat tersebut. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya