DKI Jakarta Akan Punya 22 SPBG Baru

Peluncuran SPBG Pertamina Envogas
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
Pertamina Pelajari Rencana PLN Caplok PGE
- Pemrov DKI Jakarta bekerja sama dengan PT Pertamina untuk membangun 22 unit stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG) baru, guna memenuhi kebutuhan masyarakat DKI Jakarta akan bahan bakar gas (BBG). 

Dapat Arahan Menteri BUMN, PLN Bakal Caplok PGE

“Hari ini, kami melaporkan hal-hal yang mungkin bisa dikerjasamakan ke depan, salah satunya adalah pembangunan 22 unit SPBG di DKI Jakarta,” ungkap Dwi Soetjipto, direktur utama Pertamina, di Jakarta, Jumat 22 Mei 2015.
Pertamina Jamin Stok Premium Tetap Tersedia di Medan


Rencananya, pembangunan seluruh SPBG tersebut akan dirampungkan pada tahun ini.


Dwi mengaku, pihak Pemrov DKI sangat mendukung perihal penambahan 22 unit SPBG tersebut. Kendati demikian, rencana ini tetap mengalami beberapa kendala, salah satunya adalah perihal perizinan tanah.


“Masih ada beberapa hal yang harus diselesaikan sebelumnya, seperti soal perizinan lahan. Ada beberapa tanah yang kepemilikannya ganda, ini kita laporkan dan lanjutkan ke kepala dinas terkait,” jelas Dwi.


Seperti diketahui pemrov DKI Jakarta gencar menggalangkan penggunaan bahan bakar gas yang dinilai ramah lingkungan. BBG pun sudah banyak digunakan oleh bus transjakarta dan bajaj.


Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, juga menyatakan bahwa dirinya menggunakan BBG untuk kendaraan pribadinya. “Kita dukung dong program langit biru untuk Jakarta,” ujar Djarot. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya