Arab Saudi Akan Beli 50 Pesawat Airbus

Airbus A400M Atlas
Sumber :
  • Airliners

VIVA.co.id - Perusahaan pembuat pesawat terbang Airbus, tengah melakukan pembicaraan untuk menjual 50 pesawat ke maskapai penerbangan Arab Saudi Airlines.

Menurut sumber, seperti dikutip dari Reuters, Senin 15 Juni 2015, kesepakatan tersebut meliputi 30 pesawat Airbus jenis A320neo dan dan sebanyak 20 peswat Airbus jenis A330aircraft.

Kesepakatan itu akan dilaksanakan, saat berlangsungnya Paris Air Show, 15-19 Juni 2015. Harian di Prancis La Tribune melaporkan, Saudi Arabian Airlines akan mencapai kesepakatan dengan membeli pesawat A330.

Jokowi: Kereta Akan Kurangi Macet di Bandara

"Sementara itu, Airbus akan memutuskan di akhir 2015, akan mengubah A380 Super Jumbo, agar bisa mempertahankan target 2015, kata Chief Executive Airbus, Thomas Ender kepada mingguan bisnis Wirtschafts seperti dikutip dari Reuters.  

"Dewan direksi pasti membutuhkan waktu sampai akhir tahun untuk membentuk gambaran yang komprehensif tentang situasi, setelah itu akan membuat keputusan," katanya dalam sambutannya yang dipublikasikan.

Diakui Thomas hal itu adalah keputusan yang sulitm namun tetap harus
dilakukan. Airbus telah berjuang untuk menemukan pembeli untuk A380, selama beberapa tahun terakhir. Emirates, pelanggan terbesar, telah menyerukan Airbus untuk mengubah jet dengan mesin baru.

Enders mengatakan, Airbus telah berhasil memotong penggunaan bahan bakar hingga beberapa persen, bahkan tanpa mesin baru. Airbus mengharapkan, pendapatan yang lebih tinggi dan sedikit peningkatan laba usaha inti sebelum merger dan akuisisi. (asp)

Pesawat AirAsia

AirAsia Tawarkan Tiket Rp299 Ribu ke Malaysia

Buka dua rute baru dari Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016