BTPN Syariah Disuntik Modal Rp160 Miliar

Ilustrasi keuangan syariah
Sumber :
  • Halomoney
VIVA.co.id
Pertumbuhan Keuangan Syariah RI Kalah dari Malaysia
- PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) telah melakukan penandatangan keputusan sirkuler pemegang saham terkait penambahan modal dasar, modal ditempatkan dan modal di setor PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah (BTPNS) pada 15 Juni 2015.

Festival Pasar Modal Syariah Catatkan Transaksi Rp2,3 Miliar

Mengutip keterbukaan informasi yang dipublikasikan perseroan, Rabu, 17 Juni 2015 saat ini total modal disetor BTPNS tercatat sebanyak Rp533,33 miliar.
Laporan IDB Jadi Referensi Pengembangan Keuangan Syariah


Pemegang saham berencana akan melakukan peningkatan/penambahan modal disetor Sebanyak Rp160 Miliar. Jumlah tersebut berasal dari BTPN sebesar Rp112 miliar dan PT Triputra Persada Rahmat Rp48 miliar.


Dengan penambahan tersebut, total modal disetor BTPNS akan menjadi Rp693,33 miliar. Dimana pemegang saham masih akan dikuasai BTPN sebanyak 70 persen atau 485.333 saham dan PT Triputra Persada Rahmat sebanyak 208.000 saham atau sebesar 30 persen.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya