Pembebasan PPnBM Jadi Daya Tarik Turis Asing

Ilustrasi barang mewah
Sumber :
  • REUTERS/Yuya Shino

VIVA.co.id - Pemerintah akan memberlakukan kebijakan pembebasan Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) selain Kendaraan Bermotor. Pengusaha ritel pun merespons positif kebijakan pemerintah ini.

Tarif Pajak RI Bakal Diturunkan?

"Pastinya kami menyambut baik kebijakan ini," kata Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO), Tutum Rahanta, ketika dihubungi VIVA.co.id di Jakarta, Kamis 18 Juni 2015.

Tutum mengatakan, kebijakan ini merupakan salah satu strategi pemerintah untuk menarik turis lebih banyak. Apalagi, pemerintah punya kebijakan bebas visa.

Ini Opsi Terakhir, BIla Tax Amnesty Tak Capai Target

"Ini adalah persaingan antarnegara untuk merebut turis. Turis kan, senang berbelanja," kata dia.

Sekadar informasi, pemerintah akan memberlakukan penghapusan PPnBM pada barang mewah, seperti tas bermerek dan produk elektronik, seperti komputer, televisi, dan pendingin ruangan. Namun, ada juga barang yang tetap dikenakan pajak PPnBM seperti senjata api.

Ribuaan Orang Padati Sosialisasi Tax Amnesty

Selain bisa menarik pembeli dari luar negeri dan meningkatkan produksi, Tutum pun tak memungkiri kebijakan ini bisa meningkatkan pembelian barang-barang tersebut. Meskipun demikian, ia tak bisa menyebutkan angkanya. (asp)

toko di pasar Senen

Sofjan Wanandi: Demo Tak Pengaruh Iklim Investasi

Hanya fenomena politik jelang pilkada.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016