Berhijab, Delia Tak Takut Rezeki Berkurang

Delia
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Al Amin
VIVA.co.id
- Baru-baru ini banyak artis yang memutuskan untuk berhijab. Mulai dari Terry Putri, Risty Tagor, Laudya Cinthya Bella, hingga Natasha Rizky.


Delia Septianti, mantan personel Ecoutez pun ikut tergerak menutup auratnya dengan hijab. Ia mengaku baru membungkus auratnya saat Januari lalu.  Keputusan besar itu ia laksanakan semata-mata bukan tanpa paksaan ataupun ikut-ikutan tren.


"Memang sudah ada niat dari tahun lalu, tapi baru terlaksanakan Januari ini," kata Delia saat ditemui di Charity Arkadia, di TB. Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa,30 Juni 2015.


Delia pun mengaku bersyukur, saat ini banyak kalangan artis yang berbondong-bondong berhijab. "Bersyukur Alhamdulillah. Banyak
banget
artis muda sekarang yang pakai hijab," ucapnya.


Ia pun menegaskan bahwa dengan memutuskan untuk  berhijab, wanita tidak perlu takut kehilangan rezeki. Karena, menurut dia, Tuhan sudah mengatur semua rezeki.


"
Nggak
perlu takut. Kalau dulu kan tanggapannya banyak yang belum mau berhijab, karena masih muda, takut rezekinya hilang," tuturnya.

Siti Nurbaya dan Sri Mulyani Ajak Menteri Norwegia ke Taman Nasional Gunung Leuser, Ini yang Dibahas

Wanita berusia 29 itu juga berharap artis yang berhijab bukan sekadar mengikuti tren sesaat, melainkan memang niat tulus dari dalam hati. "Semuanya memang perlu menjemput hidayah dari Allah," tuturnya. 
Membara! Bank Mandiri Jual Tiket Timnas Garuda Menuju Piala Dunia 2026 di Livin’ Sukha

Delia Septianti.

Ingin Lekas Hamil, Delia Tak Mau Rangsang Hormon

Ia punya cara sendiri agar segera lekas hamil.

img_title
VIVA.co.id
1 Juli 2015