Pertalite Diklaim Akan Perbaiki Kualitas Konsumsi Masyarakat

petugas SPBU mengisi bahan bakar
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA.co.id - PT Pertamina (Persero) memastikan, bahan bakar minyak (BBM) jenis baru yaitu Pertalite Ron 90 akan segera diluncurkan perdana Jumat, 24 Juli 2015. Perusahaan pelat merah tersebut akan mengeluarkan ratusan kiloliter (KL) pada peluncuran perdanya di kota-kota besar di Indonesia.

Baru 60 Persen Tanah di Surabaya yang Bersertifikat

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil mengatakan, peluncuran Pertalite diharapkan akan memperbaiki kualitas bahan bakar yang dikonsumsi masyarakat. Sehingga, mampu mengadopsi Vehicle Emission Standard (Euro 2).

"Pertalite bentuk diversifikasi produk Pertamina. Ron 90 ini untuk perbaiki kualitas. Pertamina memperkenalkan jenis lain untuk para konsumen," kata Sofyan di kantornya, Jakarta, Kamis, 23 Juli 2015.

Bambang Brodjonegoro Sebut Sofyan Djalil Layak Masuk MURI

Sofyan menuturkan, kondisi kilang minyak (refinery) milik Pertamina saat ini masih belum memenuhi syarat untuk standard euro 2. Kilang milik perusahaan BUMN tersebut dinilai sudah terlalu tua.

"Refinery kita umurnya 30 sampai 40 tahun. Ini yang menyebabkan kita masih belum mengeluarkan standar euro 2. Kita belum siap," ujarnya menjelaskan.

Sofyan Djalil Masih Belum Puas Pimpin Bappenas

Dia berharap, dengan adanya Pertalite dapat mendorong masyarakat untuk mengkonsumsi bahan bakar dengan jenis Ron yang lebih tinggi dibandingkan Premium. Hal ini disinyalir mampu membantu pemerintah untuk menghapuskan posisi bahan bakar jenis premium yang sampai saat ini berada di bawah standar euro 2.

"Kami masih tolerir Premium 88 karena refinery kita belum siap. Pertalite akan perbaiki itu, sehingga masyarakat menyadari oktan yang lebih tinggi itu baik untuk mesin."

(mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya