Pasang Tarif Mencekik, Telkomsel Dipanggil BRTI

Gedung Telkomsel
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id - Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) memanggil Telkomsel terkait tarif data internet di kawasan Indonesia bagian Timur yang terlalu mahal. Selain berhadapan dengan BRTI, Telkomsel pun harus menjelaskannya di hadapan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara.

Anggota BRTI, Rolly Rochmad Purnomo, mengatakan permasalahan tarif yang dipatok oleh operator yang identik dengan warna merah itu di kawasan Indonesia bagian timur sedang didiskuskan. Disebutkannya, salah satu opsi dari penyelesaiannya dengan memanfaatkan dana Universal Service Obligation (USO).

"Namun, penggunaan dana USO ini belum tentu bisa digunakan sebagai cara dalam mensubsidi tarif operator yang kemahalan," ujar dia Kementerian Kominfo, Selasa, 28 Juli 2015.

Sementara di kesempatan yang sama, Anggota BRTI lainnya, yakni I Ketut Prihardi Kresna, mengungkapkan saat ini pemerintah masih mengkaji kemungkinan terbaik dalam membereskan masalah tersebut, sehingga hasilnya tak merugikan masyarakat dan dunia usaha.

"Kami masih melakukan hal yang terbaik untuk masyarakat dan dunia usaha. Agar supaya dunia usaha juga tidak merugi dan masyarakat juga tidak terlalu terbebani," kata dia.

Diketahui, persoalan tarif Telkomsel ini ramai diperbincangkan setelah ada yang mengajukan petisi secara online di Change.org, beberapa waktu lalu. Petisi tersebut dilayangkan oleh Djali Gafur.

Ia mengkritisi Telkomsel yang membagi tarif data sesuai dengan wilayahnya. Operator seluler GSM itu membagi tarifnya menjadi 12 zona dan Indonesia bagian timur menjadi area yang memiliki tarif mahal ketimbang area lainnya.

"Telkomsel mungkin tidak menyadari bahwa pembagian 12 zona itu jadi semacam Shadow State, Negara Bayangan di dunia maya, namun terasa di detak dada yang jelata. Mirip slogannya, 'Makin Indonesia TELKOMSEL Begitu Dekat Begitu Nyata'. Memang terasa nyata sekali tarifnya mencekik," tulisnya dalam petisi tersebut.

Telkomsel Rilis Paket 3 in 1 Bagi Jemaah Haji
Telkomsel mempermudah jaringan pada libur Natal dan Tahun Baru.

Perlebar Transaksi Non Tunai, Telkomsel Gandeng KFC

Segmentasi KFC dan Telkomsel sejalan. yaitu menyasar anak muda.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2016