Protes Tio Pakusadewo Soal BPJS Diharamkan

Tio Pakusadewo
Sumber :
  • VIVAnews/Syahrul Anshari
VIVA.co.id
Langkah Kementerian 'Paksa' BUMN Ikut Program BPJS
- Aktor senior Tio Pakusadewo mengaku sebagai salah satu anggota BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial). Ia pun turut menanggapi atas kabar yang beredar, BPJS diharamkan.

Ternyata, 40 BUMN Belum Ikut Jaminan Pensiun BPJS

"Saya anggota BPJS dan saya ada kartunya. Kadang MUI, sudah kehilangan gaya main haram-haram aja," kata Tio, saat diwawancara di Kedai Filosofi Kopi, Blok M, Jakarta, Jumat 31 Juli 2015.
Pencairan BPJS Ketenagakerjaan Kini Bisa Sabtu dan Minggu


Tio minta penjelasan lebih rinci mengapa hal itu diharamkan. Ia meminta pihak yang berwenang, sebelum mengeluarkan fatwa semacam itu, untuk mengkaji lebih jauh, karena berkaitan dengan orang banyak.

"Coba beberkan satu-satu kalau memang riba, dari sisi yang mananya?" ucapnya.

Di matanya, BPJS justru menolong banyak orang, Ria Irawan salah satunya. Maka, ia mendukung program BPJS untuk tetap dijalankan.

"Berapa orang yang sudah tertolong, contohnya Ria Irawan. Enggak cuma itu, tetapi berapa juta orang di luar sana tertolong BPJS. Selama itu untuk kepentingan rakyat banyak, kenapa kita nggak dukung?" katanya. (asp)
Tio Pakusadewo.

Tio Pakusadewo Ingin Jadi Wakil Sandiaga Uno

"Pilih Sandiaga Uno jadi Gubernur DKI Jakarta. Saya jadi wakilnya."

img_title
VIVA.co.id
6 April 2016