Rizal Ramli Ajak Wapres Diskusi, Ini Tanggapan Jokowi

Joko Widodo
Sumber :
  • ANTARA/Andika Wahyu
VIVA.co.id
34 Proyek Pembangkit Listrik Mangkrak, Negara Merugi
- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Rizal Ramli, menantang Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla untuk berdiskusi di depan umum. Lalu, apa respons Presiden Joko Widodo?

Dukung Rizal Ramli Maju Pilkada, Buruh Mulai Keliling Pabrik
"Urusan saya itu urusan bekerja. Kamu pasti senangnya yang kayak itu. Kalau saya, enggak senang. Kalau urusan seperti itu, saya enggak akan jawab," kata Jokowi, kepada wartawan di sela-sela acara 'The 4th Indonesia energi baru, terbarukan, dan konservasi energi (EBTKE) Connex 2015' di Jakarta Convention Center Senayan, Jakarta, Rabu 19 Agustus 2015.

Rizal Ramli tentang Ahok: Serahkan pada Tuhan Menghukumnya
Dia menekankan bahwa tugas menteri adalah mencarikan solusi, agar target pemerintah tercapai.

"Yang bisa dicarikan solusi, ya carikan solusi. Tugasnya menteri itu di situ. Sebab itu, kalau mau target yang gampang, ya target 5.000 MW sajalah pasti tercapai. Kalau saya kan target 5.000 MW, saya enggak mau," kata mantan walikota Solo tersebut.

Sekadar informasi, Rizal mengajak JK untuk berdebat secara terbuka tentang proyek pembangkit listrik 35 ribu MW. Menurut dia, ada yang perlu diluruskan dari proyek itu.

"Kalau mau paham, minta Pak Jusuf Kalla ketemu saya, kita diskusi di depan umum," ucap Rizal di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 18 Agustus 2015. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya