Pimpinan DPR Teken Surat PAW PKS dan PAN, Tak Ada PDIP

Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan dan Agus Hermanto (kanan)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma
VIVA.co.id
PDIP Bahas Nama Budi Waseso untuk Pilkada Jakarta
- Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto mengaku telah menandatangani surat Pergantian Antar Waktu (PAW) dari beberapa fraksi. Menurut ingatannya, ia telah menandatangani PAW dari Fraksi PKS dan PAN.

Putra Risma Tak Rela Ibunya Jadi Calon Gubernur Jakarta

Sementara untuk fraksi yang lain seperti dari PDIP, ia mengatakan suratnya mungkin ditandatangi oleh pimpinan yang lain seperti Taufik Kurniawan.
Hasto Bantah Sering Komunikasi dengan Risma


"Saya tidak tahu secara persis dari PDIP, kemarin saya tandatangani kalau nggak salah dari PKS dan PAN. PDIP saya tidak tahu persis, bisa saja sama Pak Taufik, kita kan pimpinan berdua," kata Agus ketika ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 29 September 2015.


Setelah menandatangani PAW, maka kata Agus, pimpinan akan menunggu SK dari presiden. Jika SK sudah keluar, maka akan segera dilakukan pelantikan saat paripurna.


"Sudah ditandatangani beberapa PAW-nya, kemudian SK-nya dari presiden ditunggu. Apabila SK-nya sudah ada, maka kemudian dilakukan pelantikan, di saat paripurna," terang Agus.


Sementara itu, diberitakan bahwa PDIP sudah menetapkan Eva Sundari sebagai pengganti Pramono Anung. Kemarin di kantor CSIS, Eva mengatakan bahwa DPP PDIP sudah menyerahkan surat permohonan PAW itu kepada pimpinan DPR.


Namun mengenai pengganti Puan Maharani, masih belum ada kepastian. Puan sebelumnya meminta Darmawan Prasodjo sebagai penggantinya, namun Darmawan belum menunjukan kesetujuannya untuk berada di DPR.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya