Farhat Abbas Tanggapi Sinis Sayembara Ahmad Dhani

Ahmad Dhani
Sumber :
  • VIVAnews/ Muhamad Solihin

VIVA.co.id - Pengacara kontroversial Farhat Abbas mengomentari santai soal sayembara yang digelar Ahmad Dhani baru-baru ini soal dirinya. Ya, beberapa waktu lalu pihak Ahmad Dhani, melalui kuasa hukumnya, Ramdan Alamsyah membuka sayembara itu.

"Kami akan memberikan siapapun yang bisa menemukan farhat puluhan juta rupiah, bagi siapapun yang bisa menemukan Farhat, dan bisa kasih informasi (soal keberadaan Farhat),
" kata Ramdan, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Ini tanggapan Farhat di akun Twitter miliknya.

"Tindakan mereka menuduh sy DPO dan sayembara mencari saya itu adalah tindakan bodoh dan pidana, lebih jahat daripada istilah bapak bodoh
." tulis Farhat.

Farhat meminta pihak Ahmad Dhani bersabar karena proses hukum masih berjalan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

"Kalo aku DPO?Ngapain dhani&polisinya ikut sidang2? Berarti masih proses hukum & keadilan kan?jgn cerewet deh!Nanti kebalik masuk penjara lho,"
tulis Farhat.

Bantah Bangkrut, Ahmad Dhani Hibahkan Rumah untuk Anak

Farhat sebelumnya telah mengajukan praperadilan namun tak diterima oleh majelis hakim. Dengan begitu, status tersangka masih disandangnya. Kini, Farhat mengajukan lagi dengan satu termohon, penyidik.

Perseteruan ini adalah buntut dari ocehan Farhat soal kasus kecelakaan mobil yang menimpa anak ketiga Ahmad Dhani, AQJ. Farhat diduga melanggar pasal 27 ayat 3 juncto Pasal 45 Undang Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) dan pasal 310 dan 311 KUHP tentang Pencemaran Nama Baik. (ren)

Dewi Rezer

4 November, Dewi Rezer Pilih Masak Kue di Rumah

Ini aktivitas para artis di hari aksi damai 4 November.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016