Pencapaian Target Emiten di BEI Dipengaruhi Suku Bunga AS

Sumber :
  • VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin
VIVA.co.id
Wall Street Catat Rekor Anjlok Terlama Sejak Krisis 2008
- Tercapainya target emiten yang akan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 2016, dipengaruhi keputusan bank sentral AS atau The Fed terkait suku bunga tahun ini. BEI menargetkan lebih dari 30 emiten tahun depan.

Cari Pemain Saham Baru, BEI Gandeng Indosat dan Trimegah
Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Nurhaida, mengatakan, pasar modal Indonesia bukan hanya ditentukan oleh keadaan perekonomian dalam negeri. Melainkan terdapat efek global yang ikut berpengaruh.

IHSG Berusaha Bertahan di Atas 5.400, Pilih Empat Saham Ini
‎"Pasar modal tidak hanya bergantung domestik, tapi juga global. Adanya ketidakpastian cukup berpengaruh, seperti Fed fund rate mau naik, tapi tidak jadi. Tapi, kita tidak tahu, betul atau tidak dinaikkan," kata Nurhaida di Gedung Bursa Efek Indonesia, Kamis, 1 Oktober 2015.

Menurut dia, jika Fed fund rate dinaikkan, ‎akan ada perkiraan target emiten yang lebih pasti. Sebab, kenaikan Fed fund rate akan memengaruhi investor asing yang memiliki dananya di bursa.

‎"Katakanlah, asing itu melihat kondisi membaik, lebih menguntungkan mereka. Nah, jika ada kondisi tingkat bunga masih menarik, tentunya mereka perhitungan semua itu," tuturnya.

‎Sebelumnya, Direktur Utama BEI, Tito Sulistio, pernah mengatakan, jajaran direksi BEI akan membahas dengan komisaris BEI dan OJK untuk menentukan target emiten tahun depan.

Paling tidak, ada 30 emiten yang bisa dirangkul untuk masuk pasar modal Indonesia. "Di atas 32 emiten untuk tahun depan. Kalau bisa lebih dari itu," ujarnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya