Menko Darmin Tak Puas Penyerapan Anggaran Tak Tercapai

Luhut Pandjaitan Darmin Nasution Rizal Ramli
Sumber :
  • REUTERS/Darren Whiteside
VIVA.co.id
Ahok Tuduh Ada Anak Buahnya Sengaja Gagalkan Pemerintahan
- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menyatakan belum puas dengan capaian penyerapan anggaran Kementerian Lembaga (KL) yang baru 47,4 persen.

Jokowi 'Semprot' Ahok Soal Serapan Anggaran
Sampai 25 September 2015, penyerapan anggaran KL hanya mencapai Rp374,18 triliun dari total pagu Anggaran Pendapatan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) 2015, sebesar Rp795,5 triliun.

Menteri Darmin: Belanja APBN-P 2016 Akan Dipangkas Rp133,8 T
"Satu hal yang penting, dan perlu saya garis bawahi, tolak ukur kinerja pemerintah dalam menggerakan ekonomi sampai 25 September 2015, baru mencapai 47,4 persen," kata Darmin, saat ditemui di Kompleks Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, Jumat 2 Oktober 2015.

Dengan melihat kondisi tersebut, Darmin meminta kepada pemerintah pusat, maupun daerah segera membelanjakan anggaran yang sudah ditetapkan pemerintah. Sebab, belanja pemerintah mampu dijadikan stimulus untuk mendorong perekonomian nasional.

"Saya perintahkan kepada seluruh menteri, gubernur, wali kota untuk mengambil langkah untuk percepatan pengadaan barang dan jasa. Sebagaimana diatur dalam Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2014," kata dia.

Selain mempercepat pengadaan barang dan jasa, Darmin juga meminta, agar pemerintah pusat maupun daerah dapat berkoordinasi secara intens apabila terjadi adanya hambatan dalam proses penyerapan anggaran.

Karena itu, demi kelancaran proses tersebut, harus didukung oleh pengawas internal pemerintah. Sehingga, proses pelaksanaan penyerapan anggaran bisa berjalan efektif.

"Jadi, aparat pengawas internal pemerintah sebagai mitra kerja untuk menyelesaikan permasalahan. Baik dalam proses, perencanaan, atau pertanggung jawaban," kata dia. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya