Tabung Elpiji Baru Bercorak Pinky, Isi 5,5 Kg

Pertamina luncurkan gas elpiji baru berwarna pink
Sumber :
  • VIVA.co.id/Romys Binekasri
VIVA.co.id
Pertamina Pelajari Rencana PLN Caplok PGE
- PT Pertamina (Persero) resmi meluncurkan gas elpiji baru berwarna pink dengan kapasitas 5,5 kilogram (kg). Harga yang ditawarkan untuk produk ini Rp62 ribu per tabung di agen.

Dapat Arahan Menteri BUMN, PLN Bakal Caplok PGE
Direktur Pemasaran Pertamina, Ahmad Bambang, mengatakan produk gas 5,5 kg bertujuan untuk membantu ibu-ibu yang mandiri dalam menggunakan gas untuk memasak. 

Pertamina Jamin Stok Premium Tetap Tersedia di Medan
Pria yang akrab disapa Abe ini mengatakan, peluncuran ini memang ditujukan pada penghuni-penghuni apartemen agar beralih dari tabung gas subsidi 3 kg ke gas 5,5 kg.

"Peluncuran gas elpiji ini bertujuan untuk membantu ibu-ibu mandiri yang sehari-harinya cukup berat membawa gas elpiji 12 kg," ujar Ahmad, di Epiwalk, Kuningan, Jakarta, Jumat, 23 Oktober 2015.

Ahmad menjelaskan, kelebihan dari elpiji yang keseluruhannya menggunakan warna pink ini, pertama dengan katup ganda yang mengadopsi double spindle valve system (DSVS) pencegah bocor dan segel hologram untuk jaminan isi.

Kedua, elpiji ini mudah dibawa kemana-mana lantaran berat yang dirancang lebih ringan. Ketiga, untuk pembelian elpiji ini Pertamina menyiapkan fasilitas antar dan pasang dengan menghubungi 500-000. Selain itu, untuk pembelian produk ini pertamina bekerjasama dengan ojek online gojek.

"Jadi, ada fasilitas pesan antarnya buat mereka yang enggak sempat untuk membeli," tuturnya.

Sementara itu, untuk wilayah pemasarannya, Ahmad menyebutkan, akan memasarkan di wilayah Jabodetabek. Promosi elpiji ini juga akan mendirect perusahaan ritel yang ada seperti Bright, Indomart, dan Alfamart.

"Di Jabotabek dulu. Promosinya direct melalui jaringan ritel, Bright, Indomart, Alfamart, serta melalui media sosial. Untuk saat ini ada di Indomart dulu, belum ke Alfamart," ujarnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya