Kementerian BUMN Kaji Revaluasi Aset Perusahaan Pelat Merah

Menteri BUMN Rini Soemarno
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id
Pengembangan Organisasi di Masa Pandemi: BRI Jalankan BRIVolution 2.0
- Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah mengkaji peluang revaluasi aset. Pihaknya pun melihat peluang perusahaan pelat merah mana saja untuk melakukan revaluasi aset.

Pejabat yang Rangkap Jabatan di BUMN Diminta Buat LHKPN
"Revaluasi aset ini tak lepas dari kondisi perusahaan masing-masing. Revaluasi aset BUMN sedang dalam proses, ada beberapa yang kemungkinan bisa menjalankan," kata Menteri BUMN Rini Soemarno dalam 'Laporan 1 Tahun Kementerian BUMN-Kabinet Kerja RI' di Kementerian BUMN, Jakarta, Senin 26 Oktober 2015.

Erick Thohir Klaim Temukan 53 Kasus Korupsi di BUMN
Rini mengatakan, salah satu perusahaan pelat merah yang bisa melakukan revaluasi aset adalah PT Perusahaan Listrik Negara. Dengan adanya revaluasi aset, aset BUMN listrik ini bisa meningkat.

"Kalau direvaluasi, nilai aset bisa berlipat dari yang sekarang," kata dia.

Mantan menteri perindustrian dan perdagangan itu pun mengatakan, perusahaan pelat merah ini juga membutuhkan dana yang tidak sedikit untuk mendukung program 35 ribu megawatt yang dicanangkan pemerintah.

"PLN juga sangat dibutuhkan, karena kami harus membangun transmisi sampai 46 ribu kilometer. Kalau revaluasi ini dilakukan, mereka punya kapasitas untuk meminjam lebih besar untuk membangun transmisi," kata dia. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya