Dalam 15 Tahun, Maskapai Ini Masuk Kelompok Terbesar Dunia

Lion Air Mengaku Merugi Miliaran akibat Kabut Asap di Kalimantan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Aceng Mukaram

VIVA.co.id - Dalam kurun waktu 15 tahun, Lion Air Group telah muncul sebagai salah satu kelompok maskapai penerbangan terbesar di dunia. Armada Lion Group lebih dari 200 pesawat dan pemesanan pesawat lebih dari 500 unit.

AirAsia Tawarkan Tiket Rp299 Ribu ke Malaysia

Atas pencapaian itu, pendiri maskapai penerbangan Lion Air Group, Rusdi Kirana, menerima penghargaan Legend Award dari Centre for Aviation (CAPA) di Singapura. 

"Penghargaan Legend Award tersebut merupakan penghargaan berkala yang diberikan kepada mereka yang menampilkan talenta yang langka dan keterampilan pekerja, sehingga tidak hanya mengubah lingkungan eksternal, namun juga selalu menghasilkan perbaikan perusahaan secara substansial yang positif," kata Direktur Eksekutif CAPA, Peter Harbison.

Jokowi: Kereta Akan Kurangi Macet di Bandara
Peter menambahkan, grup ini sekarang meliputi lima maskapai penerbangan di tiga Asia Tenggara dan anak perusahaan penyewaan. Demikian, keterangan tertulis yang diterima VIVA.co.id, Selasa 24 November 2015.

Air France Luncurkan Maskapai Berbiaya Murah
Lion Air Group telah menjadi maskapai penerbangan berbiaya murah (Low Cost Carrier) pertama yang mendirikan anak perusahaan yang memberikan layanan penuh (full service), menciptakan strategi multi-brand yang inovatif di pasar dalam negeri.

“Peningkatan pesat dari Lion Air Group ini merupakan salah satu kisah keberhasilan terbesar dalam sejarah penerbangan pada kurun waktu ini. Rusdi Kirana memulai dengan tanpa apa pun dan telah membangun maskapai yang mengesankan dan dikendalikan oleh perubahan mendasar di seluruh bentang alam penerbangan di Asia Tenggara," ujar Harbison. 

Menurut dia, CAPA tidak memberikan penghargaan Legend Award setiap tahunnya. Tetapi, hanya sesekali ditentukan kepada jasa keberhasilan karier oleh seorang eksekutif dan akan dilakukan pelantikan ke dalam CAPA Hall of Fame.

Rusdi menjadi salah satu dari sepuluh tokoh yang dilantik untuk masuk ke dalam CAPA Hall of Fame, bergabung dengan Seri Bashir Ahmad, Dr. Cheong Choong Kong, Sir Tim Clark, Brett Godfrey, Tan Sri Tony Fernandes, Sir Maurice Flanagan, Rob Fyfe, CW Lee, dan Ray Webster.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya