Menteri Basuki: Proyek Puluhan Triliun Siap Dikerjakan

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono.
Sumber :
  • Danar Dono
VIVA.co.id
Menanti Pintu Gerbang Dunia di Kulonprogo
- Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menyerahkan daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) tahun 2016 kepada beberapa kementerian/lembaga (K/L) serta kabupaten/kota pada Senin, 14 Desember 2015. 

Efisiensi, Penghematan Kementerian PUPR Rp8,4 Triliun
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menerima anggaran sebesar Rp104 triliun untuk pengerjaan proyek 2016.

Realisasi Lifting Migas Triwulan Pertama Lampaui Target APBN
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, menuturkan, kementeriannya akan menggunakan anggaran tersebut sebaik mungkin untuk menggenjot percepatan pekerjaan pada 2016 sesuai dengan yang diamanahkan oleh Jokowi.

"Kenapa diserahkan kemarin, supaya pada Januari ini sudah mulai ada kegiatan. Jadi, untuk Januari ini bisa segera bekerja. Khusus PUPR, karena sudah lelang dini 3.000 paket dari 10.000an, atau sekitar Rp30 triliunan ini sudah mulai disiapkan dokumen kontraknya. Tinggal tanda tangan dan bisa mulai pekerjaan," ujar Basuki di Kompleks Kementerian PUPR usai memberikan sambutan dalam Forum SDM, Rabu, 16 Desember 2015.

Basuki menjelaskan, dia akan menjalankan apa yang sudah dipesankan dan diamanatkan oleh Jokowi. Dia mengatakan, pihaknya akan mencoba melakukan terobosan baru pada 2016, sehingga penyerapan anggaran akan lebih baik dibanding tahun ini.

"Januari ini harus sudah kerja semua, itu satu yang Presiden tekankan betul untuk kementerian dan lembaga. Kedua, lakukan terobosan, istilahnya don't do business as usual, jangan terjebak pada rutinitas, dua hal itu yang penting dipesankan oleh Beliau (Jokowi) dalam DIPA 2016," kata dia.

Basuki menambahkan, tanda tangan kontrak pekerjaan sudah bisa dilakukan pada Desember, tetapi pencairan dana baru bisa dilakukan pada Januari 2016. 

"Bisa, tapi tetap cairnya harus nunggu Januari, pencairannya Januari," kata Basuki.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya