Ini Bocoran Paket Ekonomi Jilid VIII

Ilustrasi Kilang Minyak
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Pertamina Pelajari Rencana PLN Caplok PGE
- Beredar kabar di Istana Kepresidenan hari ini, Pemerintahan Presiden Joko Widodo akan mengeluarkan paket kebijakan ekonomi tahap VIII. Perombakan aturan yang dicantumkan dalam dalam paket itu dikatakan akan fokus masih pada sektor energi.  

Dapat Arahan Menteri BUMN, PLN Bakal Caplok PGE
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution, tidak membantah kabar tersebut. Namun, dia belum bisa memastikan apakah sore ini paket itu akan diumumkan.

Pertamina Jamin Stok Premium Tetap Tersedia di Medan
"Ya, memang lebih investasi, tapi yang satu mengenai kilang," kata Darmin, di Istana Negara, Jakarta, Senin 21 Desember 2015.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo meminta Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dan PT Pertamina segera membangun kilang. Besarnya impor bahan bakar minyak (BBM) Pertamina semakin membebani perusahaan pelat merah itu di tengah pelemahan rupiah saat ini. 

Sekretaris Kabinet, Pramono Anung mengatakan, saat ini kebutuhan dolar Amerika Serikat (AS) Pertamina paling besar di antara perusahaan pelat merah lainnya. Berdasarkan data Bank Indonesia (BI) per harinya Pertamina membutuhkan US$60-80 juta. 

"Presiden ingin menteri ESDM dan Pertamina mulai menyiapkan diri membangun kilang dan storage untuk jangka panjang. Mudah-mudahan 2018 sudah terselesaikan," ujarnya di Kompleks Istana Kepresidenan beberapa waktu lalu. 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya