Menlu Retno Bernostalgia Lewat Film 'Negeri van Oranje'

Menteri Luar Negeri RI, Retno Lestari Priansari Marsudi.
Sumber :
  • ANTARA/Fanny Kusumawardhani

VIVA.co.id - Film "Negeri van Oranje" menuai banyak pujian dan banyak penonton kagum dengan film garapan Endri Pelita ini. Begitu pula dengan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.

Cari Tahu Tentang Film Negeri Van Oranje

Dia mengaku mengenang masa lalunya melalui film ini. Sebelum menjadi Menteri Luar Negeri RI, Retno bertugas selama beberapa tahun sebagai Duta Besar Indonesia untuk Belanda. Dia bahkan pernah mengenyam pendidikan di Negeri Kincir Angin itu untuk mendapatkan gelar S-2.

"Kita akan nostalgia dengan film tersebut. Senang bisa nonton bareng film ini bersama mantan mahasiswa dan tim KBRI di Belanda," tutur Retno di Grand Indonesia Mall, Jakarta, Selasa 29 Desember 2015.

Abimana, salah satu pemain film, mengatakan bahwa satu studio dikhususkan untuk penonton dari Ikatan Alumni Netherland dan tim dari KBRI Belanda.

"Ramai banget, satu studio diblok buat nonton filmnya. Spesial banget karena kedatangan menteri. Ini permintaan khusus," ujar Abi.

Abi sebagai pemain tentu sangat puas dan senang atas jerih payahnya dalam karakter film tersebut. Dia senang film ini dihargai banyak lapisan masyarakat.

"Dihargai aja udah happy, ada yang mau nonton aja gue happy. Tiap main film ada perasaan deg-degan," tutur Abi. (ren)

Syuting film Negeri Van Orange

Negeri Van Oranje Jadi 'Pegangan' Mahasiswa di Belanda

Filmnya akan tayang 23 Desember 2015.

img_title
VIVA.co.id
10 Desember 2015