Indah Nevertari Terlanjur Cinta Musik

Indah Nevertari
Sumber :
  • Dok.ist

VIVA.co.id - Meski sudah sempat mengenyam dunia perkuliahan di bidang akuntansi di sebuah universitas swasta di Medan, belum terpikirkan bagi Indah Nevertari untuk menjadi seorang akuntan. Kepada VIVA.co.id, jebolan ajang musik Rising Star musim pertama itu mengaku masih mencintai dunia musik.

"Aku sudah terlanjur cinta dengan musik. Belum terpikirkan menjadi akuntan," ucap Indah saat ditemui di Warung Warner, Jakarta Selatan, Minggu 24 Januari 2016.

Indah mengatakan meski tak menjadi akuntan, dia tetap didukung kariernya sebagai penyanyi oleh kedua orangtuanya. Justru menurutnya sang ayah saat ini bangga melihatnya menyanyi.

"Dulunya ayah bilang sudahlah enggak usah nyanyi-nyanyi fokus saja sama pendidikan. Tapi setelah Indah tercapai dunia menyanyi ini mereka mendukung. Mereka senang lihat saya menyanyi," ucap Indah.

Indah sendiri membawakan beberapa lagu di acara Warwar Soundtrack ini. Indah menghibur penggemarnya yang datang khusus melihat dirinya manggung dengan lagu Rabbanna dan lagu milik Siti Nurhaliza, Nirmala.

"Saya bawakan dua lagu. Menghibur fans yang sudah datang jauh-jauh," ucap Indah.

Sementara penyelenggara acara Warwar Soundtrack, Toto Widjojo selaku Managing Director Warner Music Indonesia mengatakan kedatangan Indah cukup menyedot antusiasme penggemar musik Tanah Air di beberapa acara yang digelarnya. Selain Indah Nevertari juga hadir penyanyi muda berbakat Andini.

"Acara ini digelar sebulan sekali. Indah Nevertari menjadi tamu khusus untuk penggemar musik pop di Jakarta," ucap Toto.

Gokil, Penonton Rela Trabas Sawah Warga Demi Nonton Konser NDX AKA di Magelang

(ren)

Konser Saranghaeyo Indonesia

Sempat Ditunda Saranghaeyo Indonesia 2024 Siap Digelar Mei, Ada DAY 6 - Chen EXO

Sempat dirunda Desember 2023, Saranghaeyo Indonesia 2024, dijadwalkan kembali digelar Mei 2024 mendatang. Catat tanggalnya !

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2024