Pesta Reksa Dana Diharapkan Menarik Banyak Investor

Sumber :
  • VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin
VIVA.co.id
Cari Pemain Saham Baru, BEI Gandeng Indosat dan Trimegah
- PT Bursa Efek Indonesia (BEI), PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI), dan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) bekerja sama dengan Asosiasi Pengelola Reksa Dana Indonesia (APRDI) yang didukung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyelenggarakan Pesta Reksa Dana 2016 pada 27-30 Januari 2016.

IHSG Berusaha Bertahan di Atas 5.400, Pilih Empat Saham Ini
Direktur Pengembangan BEI, Nicky Hogan, berharap ajang ini akan menjaring sekitar 4.000 orang, yang berkunjung dengan tingkat konversi sebesar 50 persen lewat acara ini. Artinya, BEI berharap akan ada tambahan sebanyak 2.000 investor baru yang masuk ke pasar modal melalui produk-produk reksa dana.

Sindiran Menkeu Sri ke Wajib Pajak di BEI
"Tapi, kita harap sebanyak-banyaknya pengunjung, nanti juga bisa berinteraksi dan bisa beli reksa dana langsung," ujarnya di gedung Bursa Efek Indonesia Jakarta, Senin, 25 Januari 2016.

Nicky juga menyampaikan, acara ini dapat menjadi sarana peningkatan edukasi pasar modal secara langsung kepada masyarakat dan menjadi sarana peningkatan utilitas produk pasar modal.

"Melalui acara ini, masyarakat dapat membuka rekening reksa dana di tempat selama acara berlangsung," tuturnya.

Nicky menuturkan, salah satu pesan yang ingin disampaikan dari penyelenggaraan Pesta Reksa Dana 2016 yakni, untuk mengubah pandangan masyarakat bahwa investasi di pasar modal itu mudah, terencana, dan murah.

"Saat ini, masih banyak masyarakat menilai investasi di pasar modal suatu hal yang rumit, berisiko, dan mahal," ucapnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya