BI Minta LPS Sesuaikan Suku Bunga Penjamin Simpanan

Petugas membersihkan lantai di dekat pintu masuk Bank Indonesia, Jakarta
Sumber :
  • REUTERS/Garry Lotulung

VIVA.co.id - Bank Indonesia telah menurunkan suku bunga acuannya, atau BI rate sebesar 25 basis poin menjadi tujuh persen. BI pun menginginkan suku bunga penjaminan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) ikut menyesuaikan, agar suku bunga deposito ikut turun.

Hal ini dikatakan Direktur Eksekutif Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI, Juda Agung, di Jakarta, Kamis 25 Februari 2016.

Juda mengatakan, suku bunga deposito pada bulan Januari hanya turun 0,06 persen, atau enam basis poin. Penurunan ini dirasa sangat kecil.

"Tentu, kami harapkan juga misalnya suku bunga LPS bisa melakukan penyesuaian," kata dia.

Juda mengatakan, penurunan suku bunga penjaminan simpanan ini akan mempercepat penurunan suku bunga deposito. Dengan begitu, suku bunga kredit juga akan cepat turun.

Sekadar informasi, LPS mencatat tingkat suku bunga penjaminan di bank umum sebesar 7,5 persen. Sementara itu, suku bunga penjaminan valuta asing (valas) di bank umum sebesar 1,25 persen dan di Bank Perkreditan Rakyat 10 persen. (asp)

Harapan BI dari Penerapan 7 Days Repo Rate
Yamaha di Indonesia Motorcycle Show 2014

BI Tak Akan Perlonggar Uang Muka Kredit Motor

DP 20-25 persen sudah cukup rendah.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016