Denny Cagur Prihatin Atas Rusuh Demo Tolak Uber

Denny Cagur
Sumber :
  • VIVAlife/Rizky Afrisia

VIVA.co.id - Demo para sopir taksi yang berlangsung hari ini meresahkan banyak orang. Apalagi, banyak pihak terkena imbas negatif dari demo yang menolak keberadaan transportasi berbasis online seperti Uber, Gojek dan Grab.

Komedian dan host Denny Cagur pun mengaku ikut terkena imbas akibat unjuk rasa sopir taksi di kawasan Senayan, Jakarta Selasa, 22 Maret 2016. Dia sangat prihatin dengan apa yang dia lihat di depan mata.

"Tadi di depan mobil saya ada taksi diberhentikan, penumpangnya disuruh ke luar, sangat prihatin. Belum lagi lihat di tayangan ada kemacetan di tol," kata Denny di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Dia berharap kejadian ini tidak semakin mengganggu aktivitas orang-orang. Banyak masyarakat yang terganggu.

"Beruntung saya berangkat lebih pagi. Banyak host Dahsyat yang telat, Ayu Dewi sama Raffi," ungkap pria 38 tahun itu.

Denny mengaku bahwa dia juga senang menggunakan jasa ojek online untuk membantu pekerjaannya. Denny pun mengaku tak setuju jika aplikasi ojek online diminta tutup oleh para pengunjuk rasa.

"Jadi lebih cepat untuk jasa antar jemput, saya merasakan manfaatnya. Kalau barang ketinggalan saya pakai ojek online," katanya.

100 Ribu Pendukung Prabowo-Gibran Bakal Demo di Gedung MK, Begini Pesan Cawapres Terpilih
Prabowo Subianto

Prabowo Larang Pendukungnya Demo di MK, Demokrat Beri Pujian: Negarawan dan Komitmen Tinggi

Presiden RI terpilih Prabowo Subianto minta ribuan pendukungnya tak gelar aksi unjuk rasa di depan gedung MK, Jumat hari ini.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024