Rilis Album Religi Baru, Hadad Alwi Pamer Pengganti Sulis

Hadad Alwi, Fadly PADI dan dua penyanyi cilik
Sumber :
  • Dok.ist

VIVA.co.id –  Setelah tiga tahun vakum, akhirnya Hadad Alwi kembali menyapa penggemar musik religi di Tanah Air. Menyambut bulan Ramadan yang hanya tinggal menunggu hitungan hari, Hadad merilis album terbarunya bertajuk Pelangi Cinta Untuk Sang Nabi.

"Album ini sengaja dirilis jelang Ramadan. Harapannya bisa menambah ramai khazanah musik Tanah Air khususnya musik religi," ucap Hadad dalam rilis yang diterima VIVA.co.id, Senin, 16 Mei 2016.

Dalam album terbarunya itu, Hadad tak sendiri. Dia menggandeng vokalis band Musikimia yang sebelumnya tergabung dalam band Padi, Fadly. Lagu yang akan dibawakan Fadly yakni Demi Sang Nabi, Siapa yang Cinta Nabinya dan Cintai Sesama.

"Fadly membawakan tiga lagu dalam album ini," ucap Hadad.

Seperti saat berduet dengan Sulis di lagu religi sebelumnya, Hadad pun menggaet dua penyanyi cilik yakni, Nada dan Shifa. Bagi Hadad, dua penyanyi cilik tersebut punya karakter suara yang unik.

"Bisa menjadi next Sulis. Nada punya suara melankolis sedangkan Shifa suaranya melengking tinggi," ucap Hadad.

Produser album terbaru Hadad Alwi tersebut, yakni Mila Rosa optimis album berisi sepuluh lagu itu akan laris jelang Ramadan nanti.

"Kami optmis dengan karya terbaru dari Haddad Alwi ini. Soalnya banyak sekali yang kangen dengan beliau. Dan musisi yang terlibat juga luar biasa, ada Fadly Padi, Henry Lamiri yang terlibat memainkan biola dan banyak lagi musisi lainnya," ucap Mila.

Raffi Ahmad Pensiunkan Mbak Lala Sebagai Pengasuh Rafathar, Apa Alasannya?

Ya, seperti ketahui, Hadad Alwi selalu menggandeng Sulis dalam merilis lagu dan album religi. Seperti single berjudul Ummi, Ya Nabi Salam Alaika dan Shalawat Badar. Lagu yang mereka rilis pun laris di pasaran.

Five Vi.

Bahas Lagu Ya Thaybah, Five Vi: Syirik

Aktris Five Vi menyebut lagi Ya Tyhayna yang dipopulerkan Hadad Alwi mengandung unsur syirik. Begini penjelasan Five Vi.

img_title
VIVA.co.id
17 September 2021