Menteri Rini Minta BRI Kawal UMKM Hingga Jadi Konglomerat

Menteri BUMN Rini Soemarno.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – PT Bank Rakyat Indonesia telah memasuki usia ke-121 tahun ini. Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini Soemarno, mengapresiasi langkah Bank BRI yang membawa usaha mikro kecil dan menengah atau UMKM ke taraf yang lebih tinggi.

Pelaku UMKM Beri Hadiah Kalung untuk Istri Sandiaga Nur Asia

"Saat menjadi Menteri BUMN saya minta Asmawi Syam (Direktur Utama BRI) banyak membina usaha kecil menengah mikro sudah naik kelas belum? Kalau mikro jangan terus mikro," kata Rini di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Sabtu 17 Desember 2016.

Rini mengharapkan para pelaku UMKM bisa menjadi konglomerat dalam jangka waktu 20 tahun ke depan. Apalagi saat ini UMKM telah masuk pada era digital atau e-Commerce. Dia mendorong para pelaku UMKM untuk lebih mengembangkan usahanya ke arah digital.

DBS Indonesia Gandeng CARInih Bangun Ekosisten Digital UMKM

"Tentu hal ini tak bisa terlepas dari e-Commerce market place global. Saya bicara dorongan BUMN," ujarnya menambahkan.

Lebih jauh dia mengigatkan, para pelaku UMKM agar lebih menjaga kualitas produk untuk meningkatkan daya saing di tengah pasar bebas. Salah satu yang terpenting adalah memerhatikan bagaimana produk yang dijual.

Luhut Sebut Jokowi Wajibkan Belanja Pemerintah Rp400 T Pakai E-Katalog

"Pada dasarnya produk kita bagus good taste, bentuk kekurangannya sering terdapat pada packaging (kemasan). Ini jadi tanggung jawab BRI mendorong kustomer UMKM melihat hal ini untuk bisa masuk di kancah dunia," ungkapnya.

Contoh Ilustrasi Usaha, Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Sumber : Dokumentasi pribadi

Ekonomi UMKM Pasca Pandemi Covid-19

Peran pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam membangun sektor perekonomian di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
9 Desember 2022