Tol Pandaan-Malang Bisa Jadi Alternatif Mudik Lebaran 2018

Jalan Tol Soreang - Pasir Koja Bandung. (Ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA Foto/Raisan Al Farisi

VIVA - Pembangunan Jalan Tol Pandaan-Malang terus dikebut. Pada awal Februari 2018, PT Jasamarga Pandaan Malang (JPM) yang merupakan anak usaha dari PT Jasa Marga Tbk berhasil mencatatkan progres pembangunan konstruksi gabungan seluruh seksi mencapai 45,84 persen.

Jasa Marga soal Truk Jalan Sendiri di Jalan Tol Kalikangkung Semarang: Sopir Lupa Rem Tangan

Jalan tol ini diharapkan dapat menjadi solusi atas tingginya volume kendaraan dari kota Surabaya dan kota Malang, terlebih ketika arus mudik Lebaran 2018.

Direktur Utama PT JPM Agus Purnomo mengatakan, Jalan Tol Pandaan-Malang diproyeksikan beroperasi penuh pada penghujung 2018.

8.725 Pemudik Langgar Ganjil Genap Selama Mudik Lebaran 2024, Dikenai Sanksi Tilang

"Kami selalu berupaya melakukan percepatan agar target beroperasi penuh pada akhir tahun 2018 dapat terpenuhi. Selain itu, kami berupaya agar Jalan Tol Pandaan-Malang dapat menjadi jalur alternatif bagi para pemudik Lebaran 2018," tutur Agus seperti dikutip dalam siaran persnya, Rabu, 14 Februari 2018.

Dijelaskan, dari segi pembebasan lahan, proyek jalan tol sepanjang 38,49 kilometer itu sudah berhasil membebaskan lahan 81,64 persen untuk seluruh seksi.

Tarif Tol di 3 Ruas Ini Dapat Diskon, Simak Lokasi dan Waktunya

Jika dirinci, Jalan Tol Pandaan-Malang dibagi menjadi lima seksi, yang terdiri atas Seksi I Pandaan-Purwodadi (15,47 km), Seksi II Purwodadi-Lawang (8,05 km), Seksi III Lawang-Singosari (7,10 km), Seksi IV Singosari-Pakis (4,75 km), dan Seksi V Pakis-Malang (3,11 km).

Jalan Tol Pandaan-Malang akan terhubung dengan Jalan Tol Gempol-Pandaan. Nantinya, dengan beroperasinya jalan tol ini akan mampu mengurai simpul kemacetan yang ada di jalan arteri, dan dapat memangkas waktu tempuh dari Malang menuju Pandaan atau sebaliknya.

Diharapkan dengan rampungnya Jalan Tol Pandaan-Malang itu, dapat mempercepat arus distribusi barang dan jasa serta meningkatkan perekonomian di Pulau Jawa, khususnya Jawa Timur.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya