Pahala Bakal Dicopot dari Dirut Garuda Indonesia?

Direktur Keuangan PT Pertamina Pahala Mansury.
Sumber :
  • VIVA/Sherly

VIVA – PT Garuda Indonesia Tbk, bakal menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa hari ini, Rabu 12 September 2018. Salah satu yang diagendakan adalah perubahan pengurus perseroan.

Pelindo Bantu Warga yang Mau Mudik Lebaran Tapi Terkendala Biaya

Berdasarkan informasi yang beredar, salah satu direksi yang akan diganti adalah Direktur Utama Garuda Indonesia, Pahala N. Mansury. 

Namun, saat dikonfirmasi VIVA, Staf Khusus Menteri BUMN, Wianda Pusponegoro mengatakan, informasi itu bakal terkonfirmasi, setelah keputusan RUPSLB yang akan digelar hari ini dipublikasikan.

Tebar Kehangatan di Safari Ramadan BUMN 2024, Kementerian BUMN dan Bank Mandiri Gelar Pasar Murah

"RUPSLB Garuda dijadwalkan hari ini. Untuk keputusannya, tentunya harus menunggu hasil RUPSLB," kata Wianda, saat dikonfirmasi VIVA.

Berdasarkan keterbukaan informasi Garuda Indonesia yang disampaikan ke Bursa Efek Indonesia, akan ada tiga mata acara yang dilakukan dalam RUPSLB Garuda Indonesia hari ini. Pertama, laporan kinerja semester I 2018.

Erick Thohir Rombak Komisaris PLN, Nawal Nely Gantikan Tedi Bharata

Agenda kedua, yaitu laporan perkembangan rencana transaksi penerbitan obligasi global dan pendanaan perseroan tahun 2018. Mata acara ini sehubungan dengan perkembangan rencana penerbitan obligasi global perseroan sebagaimana disetujui dalam RUPSLB tanggal 19 April 2018, serta terkait laporan rencana pendanaan perseroan di tahun ini. Sedangkan agenda ketiga, adalah perubahan pengurus perseroan. (asp)

Menteri BUMN Erick Thohir

Erick Beberkan Alasan Stasiun Kereta Cepat Karawang Belum Beroperasi 

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir buka-bukaan alasan belum beroperasinya Stasiun Kereta Cepat Karawang. Penyebab belum dibukanya Stasiun Karawang dian

img_title
VIVA.co.id
21 April 2024