Pemerintah Targetkan Penerimaan Pajak 2019 Tumbuh 15 Persen

Menteri Keuangan Sri Mulyani menjadi pembicara utama di hadapan para pengusaha
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

VIVA – Menteri Keuangan Sri Mulyani memastikan, 80 persen proyeksi penerimaan negara tahun depan akan berasal dari sektor perpajakan. Oleh karena itu, pemerintah akan berusaha meningkatkan penerimaan pajak itu secara bertahap.

IHSG Menguat Ditopang Capaian Penerimaan Pajak, tapi Dihantui Pelemahan Rupiah

"Namun karena penerimaan ini ditargetkan meningkat, saya tidak ingin memberi sinyal kepada bapak-ibu (pengusaha) bahwa 'Aduh beban saya makin berat'," kata Sri Mulyani dalam sebuah diskusi di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat 14 September 2018.

Sri Mulyani menjelaskan alasan kenapa proyeksi penerimaan pajak di tahun 2019 mendatang, ditargetkan pemerintah untuk mengalami pertumbuhan sekitar 15 persen seperti itu.

IHSG Dibuka Menguat, Cek Saham-saham Pilihan Hari Ini

Menurutnya, saat ini pertumbuhan penerimaan perpajakan Indonesia bahkan sudah mencapai sekitar 16,5 persen, dengan total keseluruhan pertumbuhannya yang juga telah mencapai 18 persen.

"Jadi kalau tahun depan growth-nya 15 persen, maka sebenarnya target kita itu lebih rendah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya," kata Sri Mulyani.

Jawab Mahfud MD, TKN Optimis Rasio Penerimaan Negara Naik Hingga 23 Persen

Dia menjelaskan, melalui langkah ini, pemerintah berharap bahwa dengan setiap rupiah yang dikumpulkan dari pajak, maka hal itu akan kembali lagi ke sektor perekonomian dalam bentuk manfaat yang lebih besar.

Maka, Sri Mulyani pun berharap semua pihak bisa membantu pemerintah, dalam hal meningkatkan kualitas belanjanya agar duit pajak itu juga bisa berdampak positif bagi perekonomian.

"Karena jangan sampai kita mengumpulkan setiap rupiah dari pajak, tapi kualitas belanjanya buruk sehingga dia tidak menimbulkan nilai tambah ekonomi yang lebih besar," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya