Harga Emas Dunia Beda dengan Domestik

Emas batangan yang ditransaksikan di Butik Emas Logam Mulia
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Harga emas global naik pada awal transaksi Senin, karena saham Asia mereda karena kekhawatiran pasar tentang potensi penurunan pertumbuhan ekonomi China, di tengah perang dagang yang sedang berlangsung dan tanda-tanda ketatnya kebijakan moneter Bank Sentral Amerika Serikat.

Harga Emas Hari Ini 26 April 2024: Global Anjlok, Antam Stagnan

Harga emas di pasar spot, seperti dikutip dari laman CNBC, Senin 15 Oktober 2018, tercatat naik 0,3 persen menjadi US$1.220,66 per ons. Emas naik 1,3 persen dari pekan lalu, yang merupakan kenaikan terbesarnya dalam tujuh minggu terakhir.

Sedangkan harga emas di bursa berjangka AS, naik 0,2 persen pada posisi US$1.224,1 per ons.

Harga Emas Hari Ini 24 April 2024: Global dan Antam Kompak Anjlok

Seperti diketahui, bursa saham Asia tergelincir pada Senin ini, dengan indeks MSCI yang menjadi bursa patokan saham Asia Pasifik di luar Jepang, turun 0,7 persen.

Emas domestik

Ketua PSI Gubeng Terekam CCTV Cabuli Gadis, Australia Desak Warganya Tinggalkan Israel

Sementara itu, harga emas PT Aneka Tambang Tbk, pada hari ini, Senin 15 Oktober 2018, diperdagangkan turun sebesar Rp3.000 per gram dibandingkan akhir pekan lalu, Jumat 12 Oktober 2018.

Dikutip dari data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, untuk pembelian di kantor Pulogadung, Jakarta Timur, emas dibanderol Rp673 ribu per gram.

Selanjutnya, untuk pembelian kembali atau buyback, Antam menetapkan seharga Rp595 ribu per gram atau turun Rp2.000 per gram dibanding harga akhri pekan kemarin.

Adapun harga emas berdasarkan ukuran di antaranya, emas lima gram Rp3,18 juta, 10 gram Rp6,31 juta, 25 gram Rp15,66 juta, dan 50 gram Rp31,26 juta. Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp62,45 juta, 250 gram Rp155,89 juta, dan emas 500 gram Rp313,57 juta.

Untuk produk Batik all series, ukuran 10 gram dan 20 gram dipatok masing-masing Rp6,98 juta dan Rp13,40 juta. Selanjutnya, produk edisi Idul Fitri, ukuran dua dan lima gram dipatok Rp1,36 juta dan Rp3,24 juta.

Transaksi pembelian emas langsung di kantor Antam, Pulogadung, setiap harinya dibatasi 150 antrean. Hari ini untuk ukuran emas dua gram, lima gram dan 500 gram sedang tidak tersedia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya