Susunan Lengkap Komisaris dan Direksi Baru Pertamina

Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/hp.

VIVA – Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Pertamina pada Senin, 25 November 2019, memutuskan perombakan pada jajaran komisaris dan direksi.

Peringati Hari Kartini, Peran Perempuan dalam Industri 4.0 Jadi Sorotan di Hannover Messe 2024

Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menjadi Komisaris Utama Pertamina, menggantikan Tanri Abeng. Sementara Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin menjadi Wakil Komisaris Utama Pertamina, menggantikan Arcandra Tahar.

Selain itu, perwira tinggi (Pati) Polri, yakni mantan Kepala Baharkam Polri Komjen Condro Kirono menjadi komisaris Pertamina. Komisaris lainnya, yakni Ego Syahrial, Suahasil Nazara dan Alexander Lay.

Ajang JDM Funday Mandalika 2024 Bukan Sekadar Balapan Mobil Jepang

Adapun susunan direksi Pertamina yang baru, yakni Direktur Utama dijabat Nicke Widyawati, Direktur Hulu Dharmawan H Samsu, Direktur Pengolahan Budi Santoso Syarif. Sedangkan Direktur Pemasaran Korporat dijabat Basuki Trikora Putra, Direktur Pemasaran Ritel Mas'ud Khamid, Direktur Keuangan Emma Sri Martini.

Direktur Logistik, Supply Chain dan Infrastruktur Pertamina dijabat Gandhi Sriwidodo. Sementara Ignatius Tallulembang menjadi Direktur Megaproyek Pengolahan dan Petrokimia, sedangkan Heru Setiawan menjadi Direktur Perencanaan Investasi dan Manajemen Risiko Pertamina.

Daftar Sepeda Motor yang Cocok Diisi BBM Pertalite

Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) ditempati oleh Koeshartanto. Sedangkan M Haryo Yunianto menjadi Direktur Manajemen Aset Pertamina.

Pengangkatan komisaris baru ini berdasarkan Surat Keputusan Menteri BUMN dengan Nomor: SK/282/MBU/11/2019. Untuk direksi sesuai dengan Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor: SK/283/MBU/11/2019.

"Jadi keputusan ini berlaku sejak ditetapkan tanggal 22 November 2019," kata Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman di Jakarta, Senin, 25 November 2019.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya