Jokowi Tekankan Lagi Keseimbangan saat Pandemi agar Ekonomi RI Positif

Presiden Joko Widodo menyampaikan pemaparan saat Sidang Kabinet Paripurna
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA – Presiden Joko Widodo lagi-lagi mengingatkan anak buahnya untuk menjaga keseimbangan perihal penanganan kesehatan dan ekonomi di masa pandemi COVID-19. Menurut dia, peringatan ini sudah berulang kali disampaikan dan harus menjadi perhatian bersama.

Pergerakan Pemudik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang, Menhub Budi Beberkan Catatan dari Jokowi

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi saat pembukaan Sidang Kabinet Paripurna, di Istana Negara, Jakarta, Senin, 2 November 2020.

"Ini yang saya kira sudah berpuluh-puluh kali saya sampaikan, tapi perlu sekali lagi ini saya tekankan," kata Jokowi saat membuka sidang kabinet.

Survei LSI: Tingkat Kepuasan Publik pada Jokowi Naik 76,2 Persen

Jokowi sendiri mengaku sudah mendapat laporan per 1 November ini bahwa angka kasus positif lebih membaik dibandingkan rata-rata dunia sebesar 25,22 persen. Hal yang menjadi perhatiannya adalah angka kematian masih di atas sedikit rata-rata dunia sebesar 2,5 persen.

"Ini yang terus harus ditekan sehingga angka 13,78 (kasus aktif) persen ini bisa kita perkecil lagi. kemudian juga tingkat kesembuhan yang semakin baik. Kita sekarang di angka 82,84 persen. rata- rata dunia 72 persen. Di angka kesembuhan kita juga lebih baik, ini juga agar diperbaiki lagi," kata dia.

3 Faktor Pemicu Approval Rating Jokowi Masih Tinggi Versi Survei LSI

Jokowi juga menyampaikan soal pertumbuhan ekonomi di kuartal IV terhitung Oktober hingga Desember mendatang. Ia mendorong, belanja pemerintah segera turun. Dan bisa dipastikan, kontraksi ekonomi yang terjadi dari kuartal kedua semakin membaik.

"Di kuartal III kita juga mungkin sehari-dua hari ini akan diumumkan oleh BPS juga masih berada di angka minus. Perkiraan kita di angka minus 3, naik sedikit (sebelumnya 5,32 persen). Dan ini memang kalau dibandingkan dengan negara lain ya masih jauh lebih baik, tapi ini patut kita berikan tekanan untuk yang kuartal IV," ujar Kepala Negara.

Menhan Prabowo Subianto bertemu dengan eks PM Britania Raya Tony Blair.

Tony Blair Ucapkan Selamat ke Prabowo Usai Menang Pilpres: Fantastis!

Pertemuan Tony Blair dengan Prabowo dilakukan di kantor Kementerian Pertahanan, Jumat hari ini.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024