Usai Sumut Giliran Jateng Dukung Anindya Bakrie untuk Ketum Kadin

Anindya Bakrie, Kadin
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Dukungan kepada Anindya Novyan Bakrie (ANB) untuk maju dalam pemilihan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia terus berdatangan. Dukungan juga datang dari beberapa daerah yang dalam beberapa hari terakhir memang disambangi Anindya Bakrie.

Dukung Stabilitas Politik, Kadin Indonesia Hormati Putusan MK soal Sengketa Pilpres 2024

Setelah mendapat dukungan dari Sumatera Utara lewat beberapa tokohnya, dukungan untuk ANB juga datang dari Jawa Tengah. Usai Ketua Umum Kadin Sumut, Ivan Batubara, dukungan senada juga diberikan Ketua Kadin Jawa Tengah, Kukrit Suryo Wicaksono.

Menurut Ketua Kadin Jateng tersebut, Anindya Bakrie merupakan sosok yang sangat tepat mengisi Ketua Umum Kadin yang ditinggalkan Rosan Perkasa Roeslani yang saat ini ditunjuk sebagai Dubes RI Indonesia untuk Amerika Serikat (AS).

Elektabilitas Irjen Ahmad Luthfi Tertinggi di Pilgub Jateng

Baca juga: Siap Jadi Ketum Kadin, Anindya Bakrie Dorong Kemajuan Ekonomi Daerah

"Karena dinamika dalam dunia usaha saat ini cepat berubah, sehingga perlu adanya sinergitas dan komunikasi yang intens antara daerah dan pusat, sehingga dibutuhkan ketua umum yang kreatif, inovatif dan komunikatif dan melihat figur mas Anin ini dari sisi komunikasi dan komitmen tidak perlu diragukan lagi. Bersama Mas Anin kita berkomitmen untuk membesarkan kadin," kata Kukrit saat menerima kunjungan ANB di Semarang, kemarin.

Balon Udara Muncul di Ketinggian 9.000 Feet, AirNav Semarang Minta Pilot Waspada

Dalam kunjungannya ke Jawa Tengah, Anindya sendiri punya keyakinan besar bahwa daerah yang kini dipimpin oleh Gubernur Ganjar Pranowo tersebut punya prospek ekonomi yang sangat bagus kedepannya dengan memperhatikan tiga hal penting yakni vaksinasi, omnibus lawa dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Photo :
  • Didiet Cordiaz/tvOne.

Selain datang langsung dari Kukrit, dukungan untuk Anindya Bakrie (ANB) juga datang dari beberapa tokoh penting sebelumnya termasuk saat mengunjungi Sumatera Utara.

Dalam lawatannya ke Sumatera Utara, Anindya mendapatkan dukungan penuh dari beberapa tokoh seperti Ketua Kadin Sumut Ivan Batubatar, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Wakil Gubernur Musa Rajekshah hingga Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya