Dukung Anindya Bakrie, Kadin Sumut: Kami Tidak Mau di Kapal yang Kalah

Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Sumatera Utara,? Ivan Batubara.
Sumber :
  • VIVA/Putra Nasution

VIVA – Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Sumatera Utara, Ivan Batubara mengenal sosok Anindya Bakrie yang tepat memimpin Kadin Indonesia kedepannya dan menjadi mitra bagi Pemerintah Indonesia untuk kembali memulihkan perekonomian nasional.

Dukung Stabilitas Politik, Kadin Indonesia Hormati Putusan MK soal Sengketa Pilpres 2024

"Kedua, memang kita bekerja tidak kurang 15 tahun ya di Kadin ini ya. Kita mengatasi persoalan-persoalan dan permasalahan serta menjadi jalan keluar bersama-sama," ucap Ivan Batubara, Minggu 2 Mei 2021.

Ivan menilai sosok kepemimpinan dari Anindya Bakrie mampu membangun Kadin Indonesia dan jajaran lebih baik lagi kedepannya. Dengan itu, Pengurus Kadin Provinsi Sumut dan Kadin Kabupaten/Kota se-Sumut mendukung Anindya Bakrie untuk maju di Pemilihan Kadin Indonesia periode 2021-2016.

Anak Buah Bobby Nasution Ditunjuk Jadi Pj Bupati Deli Serdang

"Kadin-kadin Indonesia, Kadin-kadin Provinsi dan kadin-kadin daerah (Kabupaten/Kota). Sosok itu, adalah bung Anindya Novian Bakrie. Memenuhi kualifikasi yang diperlukan," jelas Ivan.

Ivan mengaku tidak sembarangan untuk memberikan dukungan kepada Anindya Bakrie. Karena, terlebih dahulu melakukan kajian dan pemetaan terhadap sosok yang layak memimpin Kadin Indonesia kedepannya.

Polisi Gagalkan Penyeludupan Puluhan PMI Ilegal di Perairan Sumut saat Menuju Malaysia

"Kami juga berkomunikasi dengan Kadin-kadin Provinsi lainnya. Kami membuat pemetaan," tutur Ivan.

Ivan mengungkapkan Pengurus Kadin Provinsi Sumut dan Kadin di daerah lainnya memiliki optimis dan keyakinan bersama. Bahwa Anindya Bakrie mampu memenangkan pemilihan Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2021-2026, direncanakan akan berlangsung pada Juni 2021.

"Kesimpulannya, kami tidak mau di kapal yang kalah. Rasional sekali alasannya (mendukung Anindya Bakrie)," ungkap Ivan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya