BI: April 2021, Ada 6,99 Juta Merchant Telah Terapkan QRIS

QRIS
Sumber :
  • BI.go.id

VIVA – Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia (BI), Filianingsih Hendarta mengatakan, sampai 30 April 2021 total jumlah merchant yang sudah menerapkan QR Code Indonesian Standard (QRIS) seluruhnya telah mencapai 6,99 juta merchant. 

"Ini meningkat drastis dibandingkan pas awal launching pada 2019 lalu, yang hanya mencapai 1,7 juta (merchant)," kata Filianingsih dalam telekonferensi, Rabu 5 Mei 2021. 

Dia menambahkan, dari angka tersebut sebayak 85 persen diantaranya berasal dari segmen pengusaha UMKM. Untuk itu, Filianingsih menyatakan bahwa implementasi penggunaan QRIS saat ini memang sudah mulai beragam yakni dari usaha kecil hingga usaha besar. 

Dia menjelaskan, implementasi QRIS di usaha mikro saat ini totalnya telah mencapai 4,27 juta merchant, sementara usaha kecil telah mencapai 1,73 juta merchant. Kemudian untuk usaha menengah totalnya telah mencapai 636 ribu merchant, dan usaha besar sebanyak 330 ribu merchant.

"Dan untuk usaha regional telah mencapai 18.253 merchant," ujarnya.

Selain itu, dalam upaya mendukung digitalisasi sistem pembayaran nasional, Filianingsih memastikan bahwa BI telah menaikkan limit transaksi penggunaan QRIS menjadi Rp5 juta dari sebelumnya Rp2 juta. 

"Sudah mulai berlaku pada 1 Mei 2021," kata Filianingsih.

Dia mengakui, kebijakan ini dilakukan untuk mendorong penerapan QRIS hingga ke segmen usaha besar, bahkan hingga ke tingkat nasional.

Makin Keren dengan Tampilan Baru, Transaksi Pakai BRImo Makin Seru

"Harapannya adalah bahwa penggunaannya nanti bisa lebih diperluas, bukan hanya di UMKM saja tetapi juga untuk usaha menengah dan besar," ujarnya.
 

Realme 12 5G.

Kupas Tuntas 'Dynamic Button', Fitur Andalan Realme 12 5G

Realme 12 5G yang akan segera meluncur di Tanah Air pada 21 Maret 2024 hadir dengan Fitur 'Dynamic Button'.

img_title
VIVA.co.id
18 Maret 2024