Intip Bisnis Jerome Polin, YouTuber yang Ditegur Sean Gelael

Jerome Polin.
Sumber :
  • Instagram @jeromepolin

VIVA – Nama Youtuber Jerome Polin Sijabat tengah ramai jadi perbincangan warganet. Sebab, unggahannya di media sosial Twitter memicu reaksi pembalap Sean Gelael.

YouTube Luncurkan sebuah Serial Dokumenter 5 bagian berjudul “Seribu Kartini”

Awalnya, Jerome menuliskan pujian terhadap pembalap Mario Suryo Aji yang berpotensi jadi pembalap di motoGP. Kemudian Jerome menanyakan apakah ada pembalap Indonesia yang mengikuti balapan internasional.

Dari postingan tersebut, Sean memberikan tanggapan yang menyindir Jerome melalui Instastory miliknya. Sean meminta Jerome untuk belajar menghargai jasa para atlet yang sudah mengharumkan nama Indonesia seperti Ananda Mikola, Doni Tata Pradita, Rio Haryanto, Gerry Salim dan Dimas Pratama.

Viral Jeam Kelly Sroyer Dikeplak Shin Tae-yong, Ternyata Gegara Ini

Belajarlah dari pahlawan-pahlawan yang sudah susah payah berusaha keras untuk mengharumkan nama bangsa,” tulis Sean. 

Tangkapan Layar Reaksi Sean Gelael terhadap cuitan Jerome

Photo :
  • Tangkapan layar Instagram @seangelael
Pria Ini Belajar Mengemudi Bermodal Lihat Youtube, Hasilnya Mobil Hancur Tabrak Tembok

Menanggapi sentilan Sean, Jerome pun meminta maaf lewat pesan langsung di Instagram. Sean merespons dengan baik permintaan maaf tersebut dan memberi nasihat. Jerome pun menerima nasihat tersebut.

"Halo semua, tadi aku dan Bang Gelael berdiskusi mengenai tweet ini dan aku dapat nasihat dari beliau. Thank you buat semua yang sudah kasih nasihat, info-info, dan lain-lain. Maafkan saya dan saya akan belajar dari sini," cuit Jerome. 

Terlepas dari permasalahan tersebut, Jerome diketahui merupakan mahasiswa asal Indonesia yang menempuh pendidikan di Jepang. Di samping menjadi mahasiswa, Jerome juga menekuni profesi sebagai Youtuber, yang telah memiliki subscriber sebanyak 8,83 juta orang dan juga mulai aktif berbisnis.

Informasi yang dihimpun VIVA, Jerome juga memiliki usaha di bidang kuliner, bersama abang kandungnya Jehian Panangian Sijabat. Bisnis tersebut merupakan minuman teh buah dan cemilan bernama Menantea.

Adapun Menantea yang merupakan teh buah, memiliki hal yang unik pada penamaan menu unggulannya, yaitu Matematika untuk teh yang di dalamnya terdapat banyak buah, dan Integral yang terdapat boba teh di dalamnya.

Saat ini, usaha Jerome tersebut sudah memiliki 141 toko di seluruh Indonesia. Harga yang ditawarkan pun beragam.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya