Telkomsel Bakal Investasi, Saham GoTo Proyeksi Kinclong

GOTO
Sumber :
  • fimela.com

VIVA – PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) diproyeksi akan mendapatkan keuntungan besar dalam kerja sama yang dijalin setelah keduanya. Khususnya terkait investasi dan rencana kemitraan.

KPK Ungkap Background Pejabat Pemilik Aset Kripto Miliaran

“Bisnis GOTO cukup bernilai. Perseroan (Telkomsel) menawarkan future values dan karakter yang intangible. Aset yang dimiliki pun adalah teknologi yang memang berbentuk intangible aset atau aset tak berwujud,” ujarnya Peneliti ekonomi digital Institut for Development of Economics and Finance (Indef) Nailul Huda di Jakarta, Senin, 23 Mei 2022

Dia menjabarkan, jenis aset inilah yang menurutnya merupakan investasi jangka panjang karena sejalan dengan perkembangan ekonomi digital di Tanah Air. 

eSIM Bagian dari Mengurangi Jejak Karbon

Keuntungan lain yang diterima oleh Telkomsel adalah selisih dari harga saham. Serta, perluasan pasar dengan memanfaatkan solidnya ekosistem digital yang telah dibangun oleh GOTO. 

"Telkomsel bisa untung dalam hal produk yang yang ada kerja sama dengan GOTO dalam penyediaan provider mitra. GOTO juga bisa memperluas bisnis dengan basis data dari Telkomsel," jelas Nailul.

Kinclong Sepanjang Hari, Nilai Transaksi Perdagangan Saham BUMI Capai Rp 412 miliar

Sementara itu menurutnya, dari sisi GOTO, keuntungan akan dirasakan melalui prospek harga saham yang kian menjanjikan pascainvestasi tersebut. Serta, potensi perluasan bisnis melalui pemanfaatan data yang diperoleh dari Telkomsel.

Telkomsel.

Photo :
  • Telkomsel

Harga saham GOTO diprediksi akan terus meningkat pekan ini karena menguatnya transaksi bisnis. Tiga pilar bisnis GOTO yaitu Gojek, Tokopedia dan Gopay akan menjadi katalis utama pertumbuhan pendapatan bisnis Perseroan.

Riset PT Trimegah Sekuritas memprediksikan, harga saham perusahaan teknologi terbesar di Indonesia ini sebesar Rp380 per saham. Tren kenaikan saham Goto pada pekan lalu dinilai akan terus berlanjut pekan ini. Pekan lalu, saham GOTO tercatat melesat lebih dari 56 persen ke Rp 304 per unit saham.

Selain itu, pertumbuhan pendapatan bisnis perseroan akan meningkat seiring dengan kebijakan Pemerintah melonggarkan penggunaan masker. Mobilitas masyarakat akan meningkat dan berdampak pada pertumbuhan bisnis GOTO.

Vice President Infovesta Utama Wawan Hendrayana menambahkan, setelah masuknya investasi tersebut, GOTO berpeluang membuka pasar baru bagi Telkomsel melalui berbagai kerja sama.

Menurutnya, investasi itu merupakan aksi yang dilakukan Telkomsel untuk memperluas basis pelanggan dengan memanfaatkan keberhasilan GOTO dalam membangun ekosistem digital.

"Telkomsel bisa menyediakan voucher di Tokopedia dan bisa membeli macam-macam dalam aplikasi yang di miliki GOTO," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya