Jokowi Targetkan 1-1,5 Juta Turis Datang ke Labuan Bajo

Presiden Jokowi di Pulau Rinca Labuan Bajo.
Sumber :
  • Biro Pres dan Media Istana Kepresidenan.

VIVA Bisnis – Presiden Jokowi menargetkan minimal 1-1,5 juta turis atau wisatawan yang datang ke Nusa Tenggara Timur (NTT) khususnya di Labuan Bajo dan Taman Nasional Komodo (TNK).

Hal tersebut disampaikan Presiden Joko Widodo saat melakukan kunjungan kerja ke NTT sekaligus peresmian Perluasan Bandara Komodo pada Kamis 21 Juli 2022. 

Mulanya, Presiden Joko Widodo mengatakan peningkatan dan penataan kawasan Labuan Bajo berjalan sekitar 2 tahun. Dalam kurun waktu tersebut, menghabiskan anggaran yang tidak sedikit. 

Baca juga: Pengacara: Proses Ekshumasi Brigadir J Libatkan Tiga RS TNI

"Begini ya, jadi ini kan penataan kawasan Labuan Bajo kurang lebih 2 tahun dan menghabiskan anggaran yang tidak sedikit. Mulai dari penataan di Pulau Rinca, di pelabuhan lama di Marina, kemudian juga inftastruktur jalan yang dilebarkan dan ada juga yang diperpanjang. Memperpanjang runway dan memperluas terminal airpot Pulau Komodo juga," kata Jokowi dikuti dari Youtube Setpres, Kamis 21 Juli 2022.

Oleh sebab itu, kata Jokowi, dalam peningkatan dan penataan seluruh infrastruktur tersebut harus ada imbalan hasil atau return terhadap peningkatan yang sudah dilakukan.

Untuk target pertama, lanjut Jokowi, minimal ada 1 juta turis yang datang ke Labuan Bajo. Kemudian, target kedua, setelah runway diperpanjang akan bertambah menjadi 1,5 juta. 

Kata Istana soal Kabar Jokowi Bakal Anugerahkan Satyalencana ke Gibran dan Bobby

"Semua itu harus dihitung dan harus ada return-nya. Oleh sebab itu, untuk target pertama Labuan Bajo ini harus minimal 1 juta turis, karena memang kapasitas airportnya seperti itu. Tapi, kalau nanti runway sudah diperpanjang dan white body sudah masuk, naik lagi ke 1,5 juta," ucap Jokowi. 

Sebagai informasi, Presiden Jokowi didampingi ibu negara Iriana bertolak ke Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk melakukan kunjungan kerja, Kamis, 21 Juli 2022. Jokowi beserta rombongan terbatas lepas landas dari pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, sekira pukul 06.42 WIB.

Prabowo dan Gibran Bakal Temui Jokowi Nanti Malam

Setibanya di sana, Jokowi akan meninjau dan meresmikan perluasan bandara Komodo, Labuan Bajo. Setelah itu, Jokowi beserta Iriana dijadwalkan bertolak menuju Pulau Rinca, Manggarai Barat.

Labuan Bajo

Photo :
  • BPOLBF
Sri Agustin, Nasabah Mekaar yang Dipuji Jokowi Berbagi Tips Eksis Jalani Usaha Sambel

Jokowi, Iriana dan rombongan terbatas rencananya akan menggunakan kapal phinisi menuju lokasi tersebut. Begitu sampainya di Pulau Rinca, Jokowi akan meresmikan penataan kawasan Pulau Rinca, Taman Nasional Komodo. 

Setelah itu, Jokowi akan menuju Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Marina, Labuan Bajo. Jokowi kembali akan meresmikan penataan kawasan Marina-Labuan Bajo dan sistem pengelolaan sampah warloka.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya