BRI Targetkan Transaksi BRImo Capai Rp 2.500 T hingga Akhir 2022

BRImo.
Sumber :
  • Ilham Rahmat/VIVA

VIVA Bisnis – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) mencatat kini memiliki 19 juta pengguna BRI Mobile (BRImo) hingga Agustus 2022. Pasalnya, pada dua pekan lalu, pengguna baru BRImo sudah berada di kisaran 18 juta.

Executive Vice President Retail Payment Division BRI, Dhoni Ramadi Saharto mengatakan, secara rata-rata pertumbuhan pengguna baru BRImo sebesar 700-800 ribu.

"Sekarang sudah tercatat 19 juta user. Sebelumnya itu berkisar antara 18 jutaan atau tumbuh sebesar 66,3 persen secara year on year (YoY). Pertumbuhan setiap bulannya mencapai 700 - 800 ribu user baru," kata Dhoni di Gedung BRILiaN Center, Jumat, 19 Agustus 2022. 

Dengan konsistensi pertumbuhan pengguna baru, kata Dhoni, BRI berharap di sisa 6 bulan terakhir ini transaksi BRImo bisa mencapai Rp 2.500 triliun. Di mana, pada kuartal II-2022 ini, jumlah transaksi BRImo sudah mencapai Rp 1.000 triliun.

“Dengan adanya penambahan user di sisa 6 bulan terakhir mudah-mudahan bisa tembus di Rp 2.500 triliun dari sisi transaksi," ujar Dhoni.

Direktur Utama BRI, Sunarso

Photo :
  • Humas BRI

Dhoni juga mengatakan, aplikasi BRImo ini dilengkapi dengan beragam fitur yang memudahkan nasabah untuk melakukan aktivitas perbankan hingga produk investasi.

Salah satunya, lanjut Dhoni, yaitu dengan membuka rekening dana nasabah (RDN). Rekening ini diperuntukkan kepada nasabah untuk keperluan penyelesaian transaksi efek.

Miris! Menkominfo Sebut Transaksi Judi Online Capai Rp 327 T di 2023

"Di dalam BRImo itu sendiri ada produk investasi dan BRImo adalah satu-satunya mobile banking yang bisa buka rekening RDN tanpa harus ke cabang," kata Dhoni.

"Kalau rekening RDN untuk transaksi saham itu biasanya harus verifikasi ke cabang dulu, karena prosesnya panjang. BRImo bisa langsung daftar tanpa ke cabang," sambungnya.

Modal Pinjam PNM Mekaar, Dewi Lambungkan Bisnis Minuman Kesehatan

Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk.

Photo :
  • bri

Untuk itu, kata Dhoni, BRI mendukung nasabah mulai melek investasi terlepas apa pun jenisnya, baik itu deposito, reksa dana dan sebagainya. Meski begitu, BRImo belum dapat menghadirkan fitur advisory untuk memberikan saran kepada nasabah mengenai saham.

Ramai Mobil Listrik, Transaksi di SPKLU PLN Naik 2 Kali Lipat saat Mudik

Untuk mencapai target tersebut, BRI menggelar event BRImo Colourful Run 2022 yang diselenggarakan pada Minggu, 21 Agustus 2022 di Plaza Timur Gelora Bung Karno, Jakarta. Mengusung ‘Bring More Colour To Your Life’, BRI mengajak masyarakat untuk meningkatkan semangat hidup sehat. Adapun acara ini digelar dengan menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

[Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), Catur Budi Harto, dalam telekonferensi di acara Paparan Kinerja Keuangan BRI Kuartal I-2024, Kamis, 25 April 2024]

BRI Cetak Laba Rp 15,98 Triliun di Kuartal I-2024, Penyaluran Kredit Tembus Rp 1.308 Triliun

Salah satu bentuk komitmen BRI dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional, yakni dengan tetap mendorong penciptaan lapangan pekerjaan.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024