Rupiah Diproyeksi Lanjutkan Pelemahan Hari Ini, Investor Cermati Kebijakan Fed

Karyawati menunjukkan mata uang rupiah dan dolar AS di salah satu gerai penukaran mata uang asing di Jakarta.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA Bisnis – Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot menguat pada perdagangan Kamis pagi, 8 Desember 2022. Terpantau pukul 09.13 WIB rupiah menguat sebesar 26 poin atau 0,11 persen ke posisi Rp 15.610 per dolar AS, dibandingkan pada penutupan sebelumnya senilai Rp 15.636 per dolar AS.

4 Pria Terkapar Babak Belur di Depan Polres Jakpus, 14 Anggota TNI Diperiksa

Berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) terakhir atau kemarin sore, mematok rupiah di angka Rp 15.619 per dolar AS.

Analis PT Sinarmas Futures Ariston Tjendra memproyeksikan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini masih berpeluang melemah, mengikuti pelemahan kemarin.

Generasi Muda Harus Cerdas Finansial Dalam Menabung dan Kelola Keuangan

Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/YU/aa

"Pelaku pasar masih mengantisipasi keputusan suku bunga acuan the Fed yang akan dirilis pekan depan," kata Ariston kepada VIVA, Kamis, 8 Desember 2022. 

Ketahui Manfaat dan Risiko Saham Blue Chip, Dapatkan Dividen yang Konsisten

Ariston mengatakan, data neraca perdagangan China bulan November yang menunjukkan penurunan nilai ekspor impor yang lebih besar dari perkiraan juga memberikan sentimen negatif untuk rupiah.

Menghitung uang kertas rupiah pecahan 100 ribu (ilustrasi)

Photo :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

"Ini artinya perekonomian China sedang terganggu dan berpotensi memberikan efek negatif ke Indonesia sebagai partner dagang," jelasnya. 

Adapun potensi pelemahan rupiah hari ini ada di arah Rp 15.680. Sedangkan support di kisaran Rp 15.600.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya