Viral Tawari Tiko Gaji Rp 10 Juta dan Renovasi Rumah, Intip Sederet Bisnis Jhon LBF

Jhon LBF dan Tiko.
Sumber :
  • Instagram @johnlbf

VIVA Bisnis – Jhon LBF atau yang memiliki nama asli Henry Kurnia Adhi ikut viral setelah membantu Tiko, seorang anak yang merawat orang tuanya, Ibu Eny yang mengalami gangguan jiwa. Jhon dalam hal ini sudah menawarkan Tiko untuk bekerja di perusahaan dengan gaji minimal Rp 10 juta per bulan.

Sebelumnya, Tiko bekerja sebagai petugas keamanan dengan penghasilan Rp 1,5 juta juta per bulan. Selain itu, Jhon juga menyatakan akan membantu merenovasi rumah Tiko hingga mengisinya dengan berbagai perlengkapan rumah.

"Alhamdulillah semalam saya sudah bertemu Tiko. Saya menawarkan Tiko bekerja di salah satu perusahaan saya dengan gaji minimal 10 juta per bulan," tulis Jhon lewat Instagramnya @jhonlbf dikutip VIVA Senin, 9 Januari 2023.

Jhon LBF

Photo :
  • ist

Lantas, dari mana sumber kekayaan dan bisnis yang dikelola Jhon LBF? Simak ulasannya dari berbagai data yang dihimpun VIVA:

1. JhonTraktor

Jhon LBF memiliki usaha bernama JhonTraktor yang merupakan anak perusahaan PT Cruzindo Utama Jaya yang sudah berpengalaman selama 15 tahun. Bisnis ini bergerak di bidang pembangunan industri pekerjaan mekanikal dan elektrikal, konstruksi baja, pembuatan tangki besi/stainless steel untuk industri, rumah tinggal dan kantor.

Berdasarkan laman resmi JhonTraktor, induk perusahaan ini tercatat telah menangani proyek mulai dari tahun 2011-2021 mulai dari pembangunan pabrik hingga pembangunan parkiran motor.

2. Jhontainment

Jhon LBF juga memiliki bisnis di bidang musik dengan mendirikan Jhontainment. Bisnisnya ini terbilang baru.

Lini bisnis ini bergerak di bidang entertainment school, song compose, song arrangement, music store, hingga coffee shop.

3. JhonSkin

Usaha yang dijalankannya ini memiliki nama lengkap PT Sebulan Punya Skincare atau dikenal dengan nama merek JhonSkin. Usaha ini bergerak di bidang skincare.

Dalam laman resminya, perusahaannya menawarkan kerja sama bantuan modal. Bahkan, JhonSkin akan membantu mengurus legalitas izin usaha lengkap, Hak Kekayaan Intelektual (HKI), BPOM, kantor virtual, hingga produk skincare yang siap dipasarkan.

4. Jhontax

Smart Finance Gandeng CBI Redam Risiko Kredit Macet

Melansir dari laman resminya, Jhontax merupakan usaha yang bergerak di bidang perpajakan dan akuntansi. Perusahaan ini ada di bawah PT Lima Sekawan.

5. Mevol Indonesia

Kiprah Ninja Xpress Jadi 'Teman' UMKM Bantu Naik Kelas

Jhon LBF juga diketahui memiliki usaha vape dan rokok elektrik dengan nama Mevol. Usaha yang dilakoninya ini juga menjadi sumber kekayaan yang dimilikinya.

6. Hive Five

Bank Mandiri Kembali Raih Peringkat Satu Top Companies 2024 versi LinkedIn

Jhon LBF tercatat sebagai komisaris PT Lima Sekawan Indonesia. Perusahaan ini merupakan konsultan bisnis pendirian usaha untuk mengurus legalitas usaha, laporan perpajakan dan keuangan badan usaha maupun perorangan.

CIti.

CIti Gandeng Occam Genjot Kinerja Komunikasi

Occam menawarkan kemampuan dan fleksibilitas yang diperlukan untuk memastikan eksekusi program CIti yang efektif dan efisien.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024