Cegah Antrean Pesawat, AP II Maksimalkan Pengoperasian Runway 3 Bandara Soetta

Menteri Perhubungan mengecek kondisi pesawat Lion Air di Bandara Soetta (Foto Ilustrasi)
Sumber :
  • VIVA / Sherly (Tangerang)

VIVA BIsnis - Jelang periode mudik lebaran 2023, pihak PT Angkasa Pura II Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang melakukan sejumlah kesiapan. Salah satunya memaksimalkan pengoperasian Runway 3, Bandara Soetta.

DPR Tolak Iuran Pariwisata Dibebankan ke Industri Penerbangan, Tiket Pesawat Bisa Makin Mahal

Executive General Manager (EGM) Bandara Soekarno-Hatta Dwi Ananda Wicaksana mengatakan, nantinya runway 3 akan digunakan untuk landing di periode mudik dengan kondisi peak hour. Hal ini untuk mengurangi, antrean pesawat saat angkutan lebaran atau angleb 2023.

Di angkutan lebaran 2023 ini, kami men-declare bila runway tiga siap dioperasi sebagai salah satu alternatif landasan saat arus mudik nanti. Di mana, runway tiga dikhususkan untuk landing atau pendaratan pesawat saat peak hour.

Viral Seorang Pilot Lamar Pramugari di Dalam Sebuah Penerbangan

"Hal ini karena, biasanya saat peak season atau peak hour penerbangan, terjadi antrean pesawat yang memungkinkan adanya penumpukan. Makanya, runway tiga ini kita fungsikan untuk landing, agar bisa mengurai take off dan landing di runway lainnya," katanya, Jumat, 14 April 2023.

Executive General Manager (EGM) Bandara Soekarno-Hatta Dwi Ananda Wicaksana

Photo :
  • Sherly (Tangerang)
INACA Tak Setuju Iuran Pariwisata Masuk Dalam Komponen Tiket Pesawat, Ini Alasannya

Selain runway, pihaknya turut melakukan persiapan dari sisi darat bandar udara dengan pemasangan 1.980 CCTV atau kamera pengawas yang berada di titik kritikal bandara, baik itu di area dalam dan luar.

"Pemasangan kamera ini untuk membantu kita mengawasi pergerakan lalu lintas kendaraan dan petugas. Karena adanya keterbatasan personel, makanya dengan CCTV ini sangat membantu," ujarnya.

Dalam periode mudik lebaran tanpa aturan Covid-19 ini, Bandara Soetta meprediksi sebanyak 174 ribu pergerakan penumpang.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya